Pelaku UMKM Dituntut Tingkatkan Manajemen, Ini Tujuannya

Kamis 30 May 2024 - 21:22 WIB
Reporter : Renald
Editor : Haijir

Harianbengkuluekspress.id -  Pelaku UMKM dituntut untuk meningkatkan kualitas manajemen. Hal tersebut dilakukan guna mempertahankan kelangsungan perusahaannya.

Sebab, jika manajemen tersebut dapat ditingkatkan UMKM yang ada di di BS dapat berkembang dan mendapatkan laba yang baik. Salah satunya adalah pada manajemen proses pemasaran yang harus diperbaiki.

"Meningkatkan manajemen dimulai jauh sebelum barang-barang diproduksi, dan tidak berakhir hanya dengan penjualan saja," ujar Kepala Disperindag BS, Binagransyah MSi kepada BE, Kamis 30 Mei 2024.

Lebih lanjut, Binagransyah menyampaikan pada pemasaran, perusahaan harus  memberikan kepuasan kepada konsumen jika menginginkan usahanya berjalan terus. Sebab konsumen mempunyai pandangan yang lebih baik terhadap perusahaan tang memeberikan palayanan yang baik.

BACA JUGA:Tumbuhkan Kepatuhan Wajib Pajak, Ini Tujuannya

BACA JUGA:11 PPPK Batal Dilantik, Ini Penyebabnya

"Banyak hal yang harus dikuasai oleh seseorang yang menjadi bagian dari manajemen pemasaran melalui pemasaran internet, pemasaran relasional dan lain-lain," sampainya.

Binagransyah menerangkan beberapa kompetensi yang harus dikuasai oleh pihak manajemen pemasaran. Diantaranya tentang komunikasi pemasaran, pengetahuan kebijakan harga, peramalan penjualan, statistika bisnis, manajemen pembelian dan penjualan.

"Disperindag selalu siap mendukung komunikasi pemasaran agar pelaku UMKM naik kelas dengan mempasilitasi hal-hal yang dibutuhkan. Salah satunya izin kepemilikan usaha atau terbitnya usaha berbadan hukum," pungkasnya. (Renald)

Kategori :