BI Optimis Ekonomi Bengkulu Tumbuh, Ini Pemicunya

Sabtu 21 Sep 2024 - 13:14 WIB
Reporter : Rewa
Editor : Asrianto

Harianbengkuluekspress.id - Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bengkulu optimis ekonomi Bengkulu tumbuh.

Hal itu disampaikan pada  Sarasehan Perekonomian, Diseminasi Laporan Perekonomian Provinsi (LPP) Bengkulu edisi Agustus

Serta Diseminasi Kajian Fiskal Regional (KFR) untuk Triwulan II Tahun 2024 yang dilaksanakan di Hotel Grage Horizon Bengkulu, pada Jumat, 20 September 2024.

Dalam kesempatan ini, Kepala Perwakilan BI Provinsi Bengkulu, Wahyu Yuwana mengatakan, pertumbuhan ekonomi provinsi Bengkulu tahun 2024 meningkat.

BACA JUGA: Pererat Kerja Sama, BEMG Silaturahmi ke Bank Indonesia Bengkulu

BACA JUGA:Hadirkan Literasi Keuangan Digital, Bank Indonesia Apresiasi AstraPay

Itu didorong oleh pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah pada November 2024 mendatang.

"Pelaksanaan Pilkada serentak akan mendorong pertumbuhan ekonomi di Bengkulu," ujar Wahyu, Jumat 20 September 2024.

Selain itu, Ia menjelaskan bahwa sektor pertanian, perkebunan, dan Konsumsi rumah Tangga menjadi kontributor utama bagi pertumbuhan ekonomi di Provinsi Bengkulu.

Pihaknya optimis sektor-sektor tersebut akan menumbuhkan ekonomi di Bengkulu.

"Pada Triwulan II 2024, pertumbuhan ekonomi Bengkulu tercatat sebesar 4,70%, itu meningkat dibandingkan triwulan sebelumnya yang sebesar 4,64%," ungkapnya. 

Kepala Biro Perekonomian Provinsi Bengkulu, Hafni Khaidir, menyampaikan optimisme terkait pertumbuhan ekonomi Bengkulu.

Peningkatan ini didorong oleh sejumlah faktor, termasuk kinerja sektor pertanian yang menguat karena masuknya musim panen tanaman pangan,

Serta peningkatan investasi seiring dengan membaiknya persepsi investor pasca Pemilu di awal 2024.

"Kami optimis ekonomi Bengkulu akan meningkat," tuturnya.

Kategori :