harianbengkuluekspress.bacakoran.co – Jabatan eselon II di jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko sebanyak 10 jabatan tidak ada pejabat definitif. Yakni 2 jabatan untuk staf ahli kosong dan 8 jabatan di OPD yang kosong diisi sementara oleh pelaksana tugas (Plt).
“Jabatan eselon II yang belum ada pejabat definitif sebanyak 10 jabatan,” ujar Kepala BKPSDM Kabupaten Mukomuko Wawan Santoni, Senin 29 Januari 2024.
Menurutnya, adapun dua jabatan staf ahli yang kosong itu, yakni staf ahli bupati bidang ekonomi dan staf ahli bidang hukum. Untuk delapan jabatan kosong lainnya untuk sementara Sekretaris di OPD tersebut di-Plt-kan. Yakni Plt Kepala Dinas Pertanian Pitriyani, Plt Kepala Dinas PMD Abdul Hadi, Plt Kepala BKD Eva Tri Rosanti. Plt Kepala DLH Budi Yanto, Plt Disperindagkop dan UKM Nurdiana, Plt Kepala Dishub Rabiadi, Plt Kepala Badan Kesbangpol Jumaidi dan Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan Elsandi Utria Dharma.
“Untuk Sk Plt sudah diteken Bupati Mukomuko. Seluruhnya diisi oleh sekretaris di dinas tersebut dan ada yang kembali diamanahkan yang sebelumnya juga menjabat Plt di suatu OPD. Kemudian ada pejabat yang baru di-SK-kan sebagai Plt,” jelasnya.
BACA JUGA:Pemasangan Listrik Gratis Diserbu Warga, Begini Cara Mendaftarnya
BACA JUGA:Mukomuko Rekrut PPPK dan CPNS, Segini Kuotanya
Wawan menyampaikan , Plt di-SK-kan Bupati untuk mengisi kekosongan sementara. Pihaknya juga telah mengusulkan ke KemenPANRB RI untuk segera melaksanakan seleksi atau lelang jabatan. Di perkirakan bulan Februari 2024 mendatang, pendaftaran dan proses lelang hingga nantinya akan ada pejabat definitif untuk mengisi jabatan yang kosong itu sudah terisi semua.
“Harapan kita jabatan eselon II yang kosong itu segera mungkin terisi. Ditargetkan pada Februari atau awal Maret mendatang sudah ada pejabat definitifnya,” lanjut Wawan.(budi)