harianbengkuluekspress.bacakoran.co - Longsor yang terjadi pada ruas jalan kabupaten di Desa Renah Lebar Kecamatan Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) bakal segera diperbaiki. Perbaikan dilakukan dengan menggunakan dana pemeliharaan jalan dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kabupaten Benteng.
"Jalan longsor yang menghubungkan antara Desa Pelajau dengan Desa Renah Lebar akan kita perbaiki tahun ini," kata Kabid Binamarga Dinas PUPR Kabupaten Benteng, Febrian Fatahillah ST MT, Senin 5 Februari 2024.
Dijelaskan Febrian, tim dari Dinas PUPR Kabupaten Benteng telah melakukan pengecekan ke lokasi jalan yang longsor saat hujan deras beberapa hari lalu. Ditargetkan perbaikan akan mulai dilaksanakan pada bulan Maret 2024.
"Nanti akan dibangun bronjong penahan untuk mencegah longsor susulan," kata Febrian.
BACA JUGA:ASN Bawaslu Provinsi Bengkulu Ditugaskan ke Bawaslu Mukomuko, Ini Namanya
BACA JUGA:OPD di Kepahiang Diminta Sampaikan Data Ini
Akibat longsor, sambungnya, sebagian permukaan jalan ambruk dan tak bisa dilewati. Para pengguna kendaraan hanya bisa memanfaatkan sebagian badan jalan dan diimbau untuk tetap berhati-hati. Untuk sementara kendaraan jenis dump truk dilarang untuk melintasi jalan tersebut. Sedangkan untuk minibus dan sepeda motor tetap bisa melintas secara bergantian.(bakti)