365 PPPK Pendidik Terima SK, Ini Pesan Kepala Dinas Pendidikan Kota Bengkulu

Budhi/BE Sebanyak 365 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga pendidik menerima SK pengangkatan yang berlangsung di aula Dinas Pendidikan Kota Bengkulu, Senin, 6 Mei 2024.--

Harianbengkuluekspress.id - Sebanyak 365 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga pendidik yang berada di bawah naungan Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bengkulu, Senin pagi (6/5) menerima SK dan buku tabungan untuk aliran gaji per bulan.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bengkulu, A Gunawan SSos menjelaskan, hari ini, Senin, 6 Mei 2024, penyerahan SK untuk 365 PPPK tenaga pendidik dan setiap tahunnya akan di evaluasi kinerja para PPPK ini.

"SK yang diberikan untuk 365 PPPK dan seluruhnya hadir," terang Gunawan, Senin, 6 Mei 2024.

Ia menyebutkan, setelah beberapa waktu lalu para PPPK dilantik dan diambil sumpah dan untuk sekarang setelah SK diberikan, mereka juga akan langsung mulai bekerja.

BACA JUGA:4 Tahun Oplos Pertalite dengan Minyak Mentah, Begini Pengakuan Pelaku

BACA JUGA:Kominfo Ajak Berperan Aktif Cegah Stunting, Begini Caranya

"Beberapa waktu lalu sudah di sumpah, tetapi SK belum diberikan, sebab ada administrasi yang harus diselesaikan," ungkap Gunawan.

Kemudian, ia menambahkan, disamping penyerahan SK, mereka diberikan buku tabungan dengan buku tersebut gaji diberikan setiap bulannya.

"Selain SK buku tabungan juga diberikan. PPPK mengambil gaji pada Bank Fadilah, ujar Gunawan. 

Selain itu juga disampaikan Gunawan ada target yang diberikan untuk PPPK yaitu harus menjadi tenaga pendidik yang sesui dengan tugas selayaknya tenaga pendidik yang baik.

"Kita kerja sama dengan Bank Fadilah untuk gaji para PPPK, selain itu juga mereka kita berikan terget," jelas Kadis Pendidikan kota.

BACA JUGA:Disdikbud Evaluasi Kinerja Kepsek, Begini Caranya

Selain itu, Gunawan juga menjelaskan, persatu tahun para PPPK akan di evaluasi secara keseluruhan. Pengevaluasian tersebut meliputi kinerja mereka.

"Per satu tahun kita evaluasi kinerja mereka," paparnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan