Pelajar SD Digagahi Tetangga, Ini yang Dilakukan Sekda Benteng
IST/BE PENDAMPINGAN: Sekda Benteng, Drs Rachmat Riyanto ST MAP saat berkunjung ke rumah pelajar yang menjadi korban pencabulan tetangga.--
BENTENG, BE - Malang menimpa An (7), salah seorang pelajar Sekolah Dasar (SD) di wilayah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng). An menjadi korban pencabulan oleh tetangganya berinisial To. Peristiwa tragis tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB Senin (30/10) lalu.
Akibat kejadian tersebut, korban mengalami trauma mendalam dan belum bisa bersekolah. Begitu pula dengan pihak keluarga, semuanya merasa terpukul atas apa yang menimpa korban.
Sementara itu, pelaku saat ini masih melarikan diri dan sedang dalam proses pengejaran anggota kepolisian.
Mendapati informasi itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Benteng, Drs Rachmat Riyanto ST MAP bersama pejabat DP3APPKB Kabupaten Benteng langsung mendatangi kediaman korban dan memberikan pendampingan.
"Kita prihatin sekali, apalagi korban berasal dari keluarga kurang mampu. Kita akan coba membantu sesuai dengan kemampuan yang kita miliki," kata Sekda.
Sekda mengaku, ia merasa prihatin dan berduka atas apa yang dialami korban. Dengan memberikan pendampingan psikologis, Sekda berharap, kondisi korban segera membaik dan bisa beraktivitas seperti biasa.
"Kita lihat anak ini masih mengalami trauma dan diam. Kita harapkan, DP3APPKB terus melakukan pendampingan dan berharap pelaku segera menyerahkan diri dan diproses sesuai hukum yang berlaku," tegas Sekda.
Mencegah terjadinya peristiwa serupa, Sekda berharap, agar semua pihak bisa melakukan pengawasan terhadap anak-anak. Baik itu dari sikap maupun tingkah laku sehari-hari.
"Mari sama-sama melindungi anak dan mereka adalah generasi penerus bangsa," tutup Sekda.(135)