72 Warga Lulus Beasiswa Sawit

Kepala Dinas Perkebunan (Disbun) BU, Desman Siboro SH--

harianbengkuluekspress.id  - Sebanyak 72 orang warga dari Kabupaten Bengkulu Utara (BU) lulus seleksi ujian tertulis dan wawancara untuk beasiswa perguruan tinggi yang dibiayai oleh Direktorat Jenderal Perkebunan dengan dukungan pendanaan dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS). Hal tersebut diakui langsung oleh Kepala Dinas Perkebunan (Disbun) BU, Desman Siboro SH, Kamis 1 Juli 2024.

"Ya, kita bersyukur tahun ini ada sebanyak 72 orang yang lulus seleksi tertulis dan wawancara untuk beasiswa tersebut," ujarnya.

Atas hal tersebut, Desman pun berharap, 72 orang tersebut nantinya akan mendapatkan program beasiswa sumber daya manusia (SDM) petani sawit tahun 2024 dari BPDKS. Karena para peserta ini akan kembali mengikuti tahap verifikasi faktual untuk mengidentifikasi semua persyaratan para peserta.

"Tentu kita harap semuanya dapat menerima beasiswa tersebut, meski mereka semua sudah lulus seleksi tertulis dan wawancara. Kita akan berusaha semuanya mendapatkan beasiswa tersebut. Karena Bupati berharap semuanya mendapatkan program beasiswa tersebut," harapnya.

BACA JUGA:Buaya Kembali Mangsa Manusia, Ini Lokasi dan Luka Diderita Korbannya

BACA JUGA:26 Kasus Positif HIV/AIDS, Tersebar di 11 Kecamatan Ini

Lebih lanjut Desman menuturkan, beasiswa tersebut diperuntukkan bagi lulusan SMA dan SMK di seluruh Indonesia untuk menempuh pendidikan tinggi jenjang D1/D2/D3 ataupun S1 secara gratis di 23 lembaga pendidikan tinggi yang telah bekerjasama dengan Dirjen Perkebunan RI. Target sasaran utama beasiswa ini adalah anak pekebun kelapa sawit, karyawan perkebunan kelapa sawit, pengurus koperasi atau lembaga sawit. Maksimal usia pendaftar berusia 23 tahun. Jadi sangat disayangkan apabila tidak ada yang mengikuti program tersebut. Pasalnya, bagi yang lulus seleksi, penerima beasiswa akan mendapatkan bantuan berupa biaya kuliah, magang hingga biaya wisuda.

"Ditahun 2023 lalu sudah ada 27 orang yang mendapatkan program beasiswa tersebut yang tersebar dibeberapa perguruan tinggi di Yogyakarta, Sumatera Utara dan Bandung dan tahun 2024 ini program beasiswa ini kembali dilanjutkan. Kita harap semuanya mendapatkan program beasiswa tersebut," tandasnya.(afrizal)

Tag
Share