September, Pembangunan Kantor Camat Dimulai, Segini Nilai Anggaran yang Dikucurkan Pemda Kota Bengkulu

IST/BE Kantor Camat Ratu Agung Kota Bengkulu yang terbakar pada tahun 2022 yang lalu akan segera di bangun pada tahun ini.--

Harianbengkuluekspress.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu mengalokasikan dana sebesar hampir Rp 2 miliar untuk pembangunan ulang Kantor Camat Ratu Agung yang beberapa tahun lalu hangus akibat kebakaran. Pada September 2024 pembangunannya dimulai.

"Ya, tahun ini dianggarkan melalui Dana Alokasi Umum (DAU) sekitar Rp 2 miliar untuk pembangunan baru Kantor Camat Ratu Agung," terang Kepala Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Bengkulu, Toma Iwan, Kamis, 15 Agustus 2024.

Dirinya menyebutkan, saat ini proyek pembangunan kantor tersebut masih dalam proses lelang di unit layanan pengadaan (ULP) Kota Bengkulu, sejak Juli 2024. Untuk itu, ditargetkan pada akhir Agustus 2024 ini akan diumumkan pemenang lelang dan ditandatangani kontraknya sehingga pada September pembangunan kantor camat tersebut dapat dilakukan.

"Lagi proses lelang hasil penawaran kita tunggu dulu dari proses lelang itu. Kita berharap tidak ada kendala dan bisa segera memulai pekerjaan," ungkapnya.

BACA JUGA:UMKM Dongkrak Ekonomi Keluarga, Begini Pernyataan Wakil Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu

BACA JUGA:Cegah Korupsi, Kejari Kaur Bagi-bagi Stiker

Dia menjelaskan, setelah dilakukan pengajuan ulang diketahui bahwa kantor tersebut tak bisa dilakukan direhabilitasi, tetapi harus dilakukan pembangunan total 100 persen. Hal tersebut dilakukan, sebab konstruksi bangunannya pasca kebakaran sangat rentan mengalami kerusakan dan rawan roboh jika digunakan kembali.

"Pembangunan kantor camat tersebut juga telah mendapat dorongan dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu, sebab telah melakukan peninjauan beberapa kali untuk memastikan kondisinya," katanya.

Selain itu, ia menyebutkan, pihaknya menerima keluhan dari masyarakat bahwa pelayanan menjadi kurang maksimal karena kantor sementara yang digunakan saat ini cukup sempit sebagai tempat pelayanan publik Sebab, hingga saat ini aktifitas administrasi di Kantor Kecamatan Ratu Agung ini masih menumpang di gedung bekas kantor sekretariat program keluarga harapan (PKH).

"Jadi, kita targetkan pada tahun ini proses pembangunan kantor camat ini sudah bisa dilakukan dan berjalan sesuai aturan yang ada," tutupnya.

Sebagai ingatan saja, pada 27 Februari 2022, Kantor Camat Ratu Agung ini mengalami musibah kebakaran yang mengakibatkan seluruh bagian gedung utama, barang-barang serta dokumen yang berada di dalam gedung pun ikut terbakar. Pada kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa dan pasca terjadinya kebakaran tersebut, pelayanan di kantor camat tersebut tetap dibuka. Untuk pelayanan untuk masyarakat terkait surat menyurat dipindahkan ke Kantor PKH yang berada di samping Kantor Camat Ratu Agung.

BACA JUGA:Harus Aktif Ikuti Bazar, Begini Pesan Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Bengkulu

Sebab, seluruh peralatan penunjang pelayanan seperti komputer, dokumen penting dan alat penunjang lainnya habis terbakar dan pihaknya hanya dapat melayani pembuatan surat keterangan tidak mampu, surat keterangan tanah, surat keterangan kematian serta bentuk keperluan ringan lainnya. (Bhudi Sulaksono)

 

Tag
Share