Besok Pendaftaran CPNS Berakhir, Benarkah Pengumuman Administrasi Diundur?

Besok Pendaftaran Seleksi CPNS ditutup-istimewa/bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id-Pendaftaran Seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024  pada portal SSCASN akan berakhir besok, 10 September 2024 pada pukul 23.59 Wib. 

Perlu diketahui pengisian formasi CPNS tahun 2024 ,  dengan menyedikan alokasi 250.407 formasi, yang disebar di 69 instansi pusat dan 478 instansi daerah. 

Setelah melewati masa pendaftaran, tahap berikutnya yang paling dinantikan adalah pengumuman hasil seleksi administrasi. 

Pengumuman  seleksi adminisrasi adalah langkah penting pertama yang akan menentukan apakah kamu bisa melanjutkan ke tahap seleksi berikutnya atau tidak. 

Berdasarkan jadwal terbaru CPNS 2024, hasil seleksi administrasi CPNS 2024 akan diumumkan antara 14 hingga 19 September 2024. 

Waktu pengumuman hasil seleksi  diperpanjang dari jadwal awal, semula 14-17 September diperpanjang menjadi 14-19 September 2024. 

BACA JUGA:Tes CPNS 2024, Pendaftaran Ditutup Besok, 7 Formasi Kemenkeu Sepi Pelamar, Ini Daftarnya

BACA JUGA:Tes CPNS 2024, Pendaftaran Ditutup Besok, Ratusan Pelamar di Pemprov Bengkulu Dinyatakan TMS, Ini Pemicunya

Sebelumnya, BKN juga memperpanjang masa pendaftaran CPNS 2024 hingga 10 September 2024, karena adanya kendala teknis pada sistem e-meterai yang digunakan dalam proses pendaftaran.

Dengan perpanjangan ini,pelamar mempunyai waktu tambahan untuk memastikan semua dokumen dan persyaratan sudah sesuai.

Anda juga dapat selalu memantau situs resmi BKN atau platform terkait lainnya untuk mengetahui hasilnya  dan memberikan kabar baik  untuk melaju ke tahapan selanjutnya. (**) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan