Vaksinasi Rabies di BS Terus Digencarkan, Ini Sasarannya

TRC Distan BS saat memberikan pelayanan vaksinasi rabies kepada hewan peliharaan masyarakat, Kamis 19 September 2024.-Renald/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan (BS) melalui Dinas Pertanian (Distan) Bidang Peternakan terus melakukan vaksinasi rabies  pada hewan peliharaan.

Adapun hewan yang mendapatkan vaksinasi rabies seperti hewan ternak anjing, kera, monyet, kucing dan lainnya.

Kepala Distan BS, Sakimin Seperti terus menghimbau masyarakat agar melakukan vaksinasi kepada hewan peliharaan tersebut.

Hal tersebut sangat penting dilakukan untuk dapat mencegah penyebab utama hewan peliharaan terserang virus rabies.

BACA JUGA:2.000 Dosis Vaksin Rabies, Disnaskeswan Provinsi Bengkulu Prioritaskan untuk Hewan Peliharaan 2 Binatang Ini

BACA JUGA:Vaksin Rabies Sedikit, Segini Jumlah Stoknya

"Minimnya standar kebersihan, perawatan terhadap hewan peliharaan penyebar rabies, hewan peliharaan yang dilepas liarkan sangat berpotensi lima kali lipat lebih besar terserang virus rabies dibanding hewan yang di kandang," ujar Sakimin kepada BE, Kamis 19 September 2024.

Lebih lanjut, Sakimin meminta masyarakat dapat proaktif untuk memvaksin hewan peliharaan mereka. Sebab virus rabies ini berbahaya dan belum ada obat untuk menyembuhkannya. 

 "Bahkan hewan yang terserang virus rabies tidak harus yang berumur dewasa. Bahkan, hewan dengan umur 1 hari bisa terserang virus ini apabila ada vektor yang memaparkannya," terangnya.

Sakimin menjelaskan penyebaran virus rabies bisa melalui gigitan, cakaran atau bisa juga melalui kelenjar saliva yang masuk ke peredaran darah.

BACA JUGA:Masyarakat Diminta Sadar Vaksin Rabies

BACA JUGA:Distan Gelar Vaksin Rabies Massal Gratis, Ini Jadwalnya

Sehingga penyebab tersebarnya rabies harus diwaspadai dan diantisipasi dengan langkah yang tepat, salah satu yang terpentingnya adalah melakukan vaksinasi rabies.

Sebab semakin waspada dan peduli dengan kondisi hewan peliharaan pencegahan terpapar virus rabies dapat optimal.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan