Amalkan Doa Ini, Insya Allah Pikiran Jernih dan Masalah Teratasi

Amalkan Doa Ini, Insya Allah Pikiran Jernih dan Masalah Teratasi-ilustrasi/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id- Dalam kehidupan sehari-hari, saat kita menghadapi suatu masalah, tentu kita berusaha mencari solusi agar masalah tersebut cepat terselesaikan.

Namun, ketika pikiran kita sedang kacau atau bingung, sering kali sulit untuk menemukan jalan keluar yang tepat.

Dalam situasi seperti ini, tidak jarang kita membutuhkan bantuan dari orang lain, baik untuk memberikan solusi maupun sekadar memberikan pandangan yang berbeda.

Hal ini berbeda ketika pikiran kita sedang jernih—dalam keadaan tersebut, kita bisa lebih mudah memikirkan berbagai alternatif penyelesaian masalah tanpa harus meminta bantuan.

BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Dimudahkan Mencari Rezeki

BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya allah Wajah Terlihat Cantik dan Bercahaya Sepanjang Hari

Jika pikiran sedang kusut atau bingung, kita dianjurkan untuk berdoa kepada Allah SWT, memohon agar diberikan kejernihan dan pencerahan dalam berpikir.

Dengan begitu, kita dapat berpikir dengan lebih baik dan menemukan solusi atas masalah yang dihadapi.

Adapun doa yang bisa kita amalkan agar pikiran jernih dan masalah teratasi adalah:

اَللّٰهُمَّ اجْعَلْ لِيْ نُوْرًافِيْ قَلْبِيْ وَنُوْرًافِيْ قَبْرِيْ وَنُوْرًافِيْ سَمْعِيْ وَنُوْرًافِيْ بَصَرِيْ وَنُوْرًافِيْ شَعْرِيْ وَنُوْرًافِيْ بَشَرِيْ وَنُوْرًافِيْ لَحْمِيْ وَنُوْرًافِيْ دَمِيْ وَنُوْرًافِيْ عِظَامِيْ. وَنُوْرًامِنْ بَيْنِ يَدَيَّ وَنُوْرًامِنْ خَلْفِيْ وَنُوْرًاعَنْ يَمِيْنِيْ وَنُوْرًاعَنْ شِمَالِيْ وَنُوْرًامِنْ فَوْقِيْ وَنُوْرًامِنْ تَحْتِيْ. اَللّٰهُمَّ زِدْنِيْ نُوْرًاوَاَعْطِنِيْ نُوْرًاوَاجْعَلْ لِيْ نُوْرًاوَاجْعَلْنِيْ نُوْرًا

(Allaahummaj'al lii nuuran fii qalbii, wa nuuran fii qabrii, wa nuuran fii sam'ii wa nuuran fii basharii wa nuuran fii sya'rii wa nuuran fii basyarii wa nuuran fii lahmii wa nuuran fii damii wa nuuran fii 'idhaamii. Wa nuuran mim baini yadayya wa nuuram min khalfii wa nuuran 'an yamiinii wa nuuran 'an syimaalii wa nuuran min fauqii wa nuuram min tahtii. Allahumma zidnii nuuraw wa a'thinii nuuraw waj'al lii nuuraw waj'alnii nuuraan).

Artinya:

"Ya Allah jadikanlah cahaya dalam hatiku, cahaya dalam kuburku, cahaya dalam pendengaranku, cahaya dalam penglihatanku, cahaya dalam rambutku, cahaya dalam kulitku, cahaya dalam dagingku, cahaya dalam darahku dan cahaya dalam tulang-tulangku. Dan cahaya di hadapanku, cahaya di belakangku, cahaya di sebelah kananku, cahaya di sebelah kiriku, cahaya di atasku dan cahaya di bawahku. Ya Allah tambahkanlah cahaya kepadaku, berikanlah cahaya kepadaku dan jadikanlah cahaya bagiku dan jadikanlah diriku cahaya,".

Semoga dengan membaca doa untuk memohon pencerahan pikiran tersebut, Allah SWT memberikan kita kejernihan dalam berpikir sehingga masalah atau perkara yang sedang kita hadapi dapat cepat terselesaikan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan