Debat Terbuka, 3 Calon Wakil Bupati Kepahiang Janji Turunkan Kemiskinan

Tiga Paslon Bupati dan Wabup Kepahiang mengikuti debat terbuka, Rabu, 13 November 2024 malam. -DONI/BE -

Harianbengkuluekspress.id  - Debat terbuka antar Pasangan Calon Wakil Bupati Kabupaten Kepahiang tahun 2024 kembali digelar dengan tema Kesejahteraan Sosial, Kearifan Lokal dan Pembangunan Fundamental pada Rabu, 13 November 2024 malam. 

Debat yang berlangsung 6 sesi ini khusus untuk para calon wakil bupati, yang diawali pemaparan visi, misi dan progra Calon Wakil Bupati nomor urut 02, Ramli. Lalu dilanjutkan oleh Calon Wakil Bupati nomor urut 03, Abdul Hafizh, terakhir Calon Wakil Bupati nomor urut 01, Ujang Irmansyah. 

Semua Calon Wakil Bupati menjanjikan penurunan angka kemiskinan, dengan cara memastikan seluruh program bantuan sosial (Bansos) sampai ke masyarakat dan tepat sasaran. 

Cabup nomor 03, Ir Abdul Hafizh menegaskan selama ini program sosial untuk masyarakat sudah berjalan dengan, sehingga ke depan harus dilanjutkan oleh Nata - Hafizh. 

BACA JUGA:Multi Etnis di Kepahiang Mantap Dukung Romer, Berikut Alasannya

BACA JUGA:Sekretariat dan BKD Seluma Digeledah, Jaksa Sita 4 Boks Dokumen

"Kita pastikan, setiap program benar-benar tepat sasaran. Kita kawal dari awal sampai ke tangan masyarakat yang benar-benar membutuhkan," tegas Hafizh. 

Sementara di sektor pengembangan pariwisata, Kabupaten Kepahiang ketiga Cabup memiliki program nyaris serupa yakni Optimalkan Wisata Agrowisata  dengan memastikan infrastruktur fasilitas. 

Semua calon juga berjanji akan melibatkan perangkat desa secara aktif dalam pengembangan wisata. 

"Kemudian Pemerintah Daerah harus memastikan kesiapan modal pengelolaan wisata untuk masyarakat," ungkap Ujang Irmansyah.

Lalu Cawabup Ramli mengaku akan mengadakan lomba desa dan membuat festival budaya. 

Di sisi lain, ada kejadian luca dalam pelaksanaan debat terbuka ini, yakni Cawabup 02, Ramli sempat salah jalan ketika disilahkan untuk menarik nomor undian soal. Ramli bukannya menuju meja undian, namun menuju meja moderator, sehingga mengundang gelak tawa seisi ruangan debat. 

Bukan hanya itu, Ramli kembali berulang dengan merebut waktu berbicara Cawabup 01 sehingga memancing gelak tawa kembali para penonton. Semua kelucuan terjadi di sesi kedua debat, meskipun demikian, pelaksanaan debat tetap berjalan dengan baik. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan