Plt Gubernur Ajak Lestarikan Durian Lokal di Rejang Lebong, Begini Caranya

Plt Gubernur Bengkulu bersama Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong terpilih saat mencicipi durian lokal Rejang Lebong dalam festival durian, Kamis 23 Januari 2025.-Ary/BE -

harianbengkuluekspress.id  - Plt Gubernur Bengkulu, Rosjonsyah mengajak masyarakat untuk melestarikan durian lokal yang ada di Provinsi Bengkulu, terutama di Kabupaten Rejang Lebong. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri festival durian yang dilaksanakan Kabupaten Rejang Lebong di Lapangan Dwi Tunggal Curup, Kamis 23 Januari 2025.

"Saya harap durian yang kita miliki ini bisa kita lestarikan, saya meminta kepada warga untuk jangan ditebang dan jangan diambil kayunya," pesan Rosjonsyah.

Menurut Rosjonsyah, durian yang ada di Kabupaten Rejang Lebong maupun daerah lainnya adalah durian varietas langka. Sebab durian-durian tersebut sudah berusia puluhan dan bahkan ratusan tahun, karena  ditanam oleh neneng moyang masyarakat tersebut.

"Durian-durian ini akan kita kembangkan dan akan kita jadikan sebagai ajang wisata," kata Rosjonsyah.

BACA JUGA:Nata Janjikan Pembangunan Jembatan Sidodadi, Ini Tujuannya

BACA JUGA:Kasus Penyegelan Ruangan Wabup Lebong Tunggu Instruksi Ini

Buah durian bisa dikembangkan untuk pariwisata, sambungnya, karena hanya buah durian yang bisa mendatangkan wisatawan untuk berkunjung. Bahkan tak hanya wisatawan mancanegara, wisatawan dari luar negeri pun akan datang karena durian.

"Sekali lagi lestarikan yang sudah ada, kita boleh juga menanam varietas baru, namun sebagai pelengkapnya," kata Rosjonsyah.

Sementara itu, Bupati Rejang Lebong terpilih, Muhammad Fikri yang hadir bersama Wakil Bupati Rejang Lebong Hendri menyatakan komitmennya untuk melaksanakan kegiatan serupa setiap tahunnya.

"Ternyata kita memiliki varietas-variets durian unggulan yang tidak kalah dengan durian dari luar," ungkap Fikri.

Kegiatan festival durian tersebut, diterangkan Fikri,  akan memberikan dampak yang positif terhadap durian yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Karena melalui kegiatan festival tersebut masyarakat akan semakin mengenal durian-durian unggul yang dimiliki Kabupaten Rejang Lebong yang nantinya juga akan berdampak pada harga durian itu sendiri.

"Bila harga durian meningkat, maka tentu saja kesejahteraan petaninya juga akan meningkat," kata Fikri.

Kegiatan festival durian di Kabupaten Rejang Lebong tersebut digagas oleh Forkopimda Kabupaten Rejang Lebong. Dalam kegiatan tersebut sejumlah kegiatan dilaksanakan mulai dari kontes durian hingga makan durian gratis yang disiapkan oleh panitia.(ari)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan