Dinas Perpustakaan Usulkan 5 Kelurahan Dirikan Pojok Baca Digital, Kelurahan Mana?

IST/BE Dinas Kearsipan dan Perpustakaan kota mengusulkan untuk menyediakan program pepustakaan digital atau pojok baca digital untuk berada di kelurahan.--

Harianbengkuluekspress.id - Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kota Bengkulu mengusulkan untuk menyediakan program perpustakaan digital atau pojok baca digital untuk berada di kelurahan.  "Kita usulkan program pojok baca berada di kelurahan dan ada lima kelurahan kita targetkan. Saat ini masih kita pantau kelurahan mana yang sudah layak dan siap," kata Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan kota, Mukhlis, Rabu, 29 Januari 2025.

Ia mengatakan, pojok baca digital berbeda dengan taman bacaan masyarakat, sebab memiliki konsep santai dan desain yang minimalis dengan dilengkapi sejumlah fasilitas seperti monitor LCD, server, rak buku, wifi, komputer dan lainnya.

"Pojok baca ini berbeda dengan Taman Bacaan Masyarakat (TBM), karena secara konsep akan dibuat santai dan desain yang minimalis dengan dilengkapi rak buku, monitor LCD, server, wifi, perangkat komputer dan juga fasilitas pendukung lainnya," bebernya.

Untuk itu, pihaknya tengah melakukan pemantauan terhadap sejumlah lokasi yang dapat dijangkau dengan masyarakat dan pengunjung yang datang merasa nyaman dan bisa fokus mencari referensi dari fasilitas dari program pojok baca digital tersebut.

"Hal tersebut sesuai dengan arahan dari pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk menciptakan program yang dapat menjawab kebutuhan para milenial, seiring dengan perkembangan teknologi," ungkap Kadispustakaan.

BACA JUGA:Pentingnya Sosialisasi UKBI Adaptif Merdeka bagi Pelajar

BACA JUGA:Program MBG, Ponpes Darussalam Dapat Penerima Pertama

Ia mengungkapkan, dengan banyak titik pusat bacaan ini khususnya pojok baca digital dapat meningkatkan minat baca buku, mewujudkan Kota Bengkulu yang cerdas.

"Sebelumnya Pemkot juga menyediakan fasilitas baru yaitu pojok baca digital di mall pelayanan publik (MPP) Harapan dan Doa," terangnya.

Sementara itu, Kadis PM PTSP kota, Irsan Setiawan mengatakan, fasilitas pojok baca digital yang ada di Mall Pelayanan Publik (MPP) merupakan bentuk dukungan dari Perpustakaan Nasional yang dilengkapi dengan berbagai sarana, seperti tablet, komputer dan televisi.

"Pojok baca digital ini terbuka untuk seluruh lapisan masyarakat, tidak hanya mahasiswa, dan bisa digunakan selama jam kerja. Ia berharap fasilitas ini dapat meningkatkan efisiensi pelayanan di MPP Harapan Do'a, sehingga masyarakat bisa mendapatkan informasi yang dibutuhkan dengan lebih mudah," kata Irsan.

Diharapkan seluruh masyarakat kota dapat memanfaatkan layanan pojok baca digital untuk mencari informasi ataupun literatur penting secara gratis. (Budhi)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan