5 Jabatan Eselon II di Lingkungan Pemkab BS Kosong, Begini Sikap Bupati

Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi SE MM-Renald/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id– Sejumlah jabatan eselon II di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan mengalami kekosongan sejak tahapan Pilkada 2024 dimulai.

Namun, hingga saat ini, Pemkab Bengkulu Selatan belum melakukan mutasi ataupun seleksi untuk mengisi kekosongan tersebut.

Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi memastikan bahwa mutasi pejabat belum bisa dilakukan karena masih menunggu putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa hasil Pilkada.

Ia menegaskan bahwa selama proses hukum masih berlangsung, pemerintah daerah harus mengikuti aturan yang berlaku dan tidak bisa melakukan perombakan struktur pemerintahan sebelum ada keputusan final dari MK.

BACA JUGA:Terhitung Hari ini 1 Februari 2025, Pengecer LPG 3 Kg Dihapus, Ini Penjelasan Menteri ESDM

BACA JUGA:Pemeriksaaan Kesehatan Gratis Saat Ulang Tahun Dimulai Hari Ini 1 Februari, Begini Cara Daftarnya

"Saat ini, saya masih menjabat sebagai Bupati di sisa periode 2020-2025. Karena ada sengketa Pilkada yang sedang berjalan di MK, maka belum ada proses seleksi atau mutasi pejabat eselon II. Kami masih menunggu keputusan final sebelum mengambil langkah lebih lanjut," ujar Gusnan kepada BE pada Jumat 31 Januari 2025.

Adapun jabatan yang masih kosong saat ini dipastikan ada 5 jabatan, yaitu:

1. Kepala Dinas Perpustakaan,

2. Kepala Dinas Tenaga Kerja,

3. Staf Ahli Bupati,

4. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, serta

5. Kepala Dinas Perhubungan.

Gusnan menegaskan bahwa roda pemerintahan di Bengkulu Selatan masih berjalan dengan efektif meskipun beberapa posisi strategis belum terisi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan