Penerima Program MBG di Rejang Lebong Segini

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Rejang Lebong, Drs Noprianto MM --
harianbengkuluekspress.id - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Rejang Lebong saat ini tengah menyiapkan data para pelajar yang akan menjadi calon penerima program makan bergizi gratis (MBG).
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Rejang Lebong, Drs Noprianto MM mengungkapkan, berdasarkan pendataan sementara yang mereka lakukan, jumlah penerima program MBG di Kabupaten Rejang Lebong lebih dari 70 ribu siswa.
"Dari data yang kita miliki jumlah pelajar yang kita siapkan untuk program makan bergizi gratis lebih dari 70 ribu orang, dimana mereka merupakan para pelajar mulai dari tingkat PAUD hingga SMA sederajat," ungkap Noprianto.
Jumlah calon penerima program MBG tersebut, menurut Noprianto, sesuai dengan Data Pokok Pendidikan (Dapodik) baik sekolah yang berada di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan maupun di bawah Kemenag Rejang Lebong yang tersebar di 15 kecamatan di Kabupaten Rejang Lebong.
Sementara itu, terkait dengan program MBG, dikatakan Noprianto, tim dari Badan Gizi Nasional (BGN) telah melaksanakan survei di Desa IV Suku Menanti Kecamatan Sindang Dataran.
"Untuk persiapan di Rejang Lebong, tim dari BGN telah melakukan survei di Desa IV Suku Menanti," kata Noprianto.
BACA JUGA:Sport Center di Lebong Belum Bisa Difungsikan, Ini Penyebabnya
Terkait dengan pelaksanaanya, Nopri mengaku, belum mengetahui pasti, karena pihaknya hanya diminta untuk menyiapkan calon penerima manfaatnya saja. Sementara itu untuk persiapan, termasuk pemilihan lokasi yang dijadikan tempat uji coba pada fase Januari hingga Maret 2025 dilakukan langsung oleh BGN dan diawasi oleh Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI).
"Saat ini BGN tengah merapiin dapur umum yang ada di Desa IV Suku Menanti. Dari informasi yang kita terima, selain di IV Suku Menanti uji coba akan dilakukan di desa-desa sekitar, " paparnya.
Dalam kesempatan tersebut, Nopri berharap, program MBG di Kabupaten Rejang Lebong bisa berjalan dengan baik dan seluruh pelajar yang menjadi sasaran penerima manfaat bisa menikmati makan bergizi guna mendukung tumbuh kembang mereka.(ari)