PWI Siap Dukung Asta Cita Presiden, Gelar FGD Bahas Ketahanan Pangan

RENALD/BE PWI Kabupaten Bengkulu Selatan menggelar FGD di Aula Bappenda Litbang, Senin 24 Februari 2025. --

Harianbengkuluekspress.id  - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bengkulu Selatan menggelar Focus Group Discussion (FGD) di Aula Bappenda Litbang, Senin 24 Februari 2025. Acara ini bertujuan mendukung program ketahanan pangan nasional sebagai bagian dari Asta Cita Presiden Prabowo.

Ketua PWI Bengkulu Selatan, Suswadi Ali Kusumo, menyampaikan bahwa diskusi ini merupakan bentuk kepedulian insan pers terhadap program pemerintah, khususnya dalam mempertahankan produksi beras di Bengkulu Selatan.

“Melalui FGD ini, kami ingin mencari solusi agar Bengkulu Selatan kembali menjadi daerah swasembada beras,” ujar Suswadi.

Ia menjelaskan bahwa Bengkulu Selatan yang dulu dikenal sebagai lumbung beras kini justru bergantung pada pasokan dari daerah lain. Salah satu penyebabnya adalah banyaknya lahan sawah yang beralih fungsi menjadi perkebunan sawit dan jagung, diperparah dengan kondisi irigasi yang kurang optimal.

“Kita harus mencari cara memperbaiki sistem irigasi agar lahan padi tetap produktif,” tambahnya.

BACA JUGA:Pasar Bawah Terbengkalai, Pengunjung Kian Berkurang

BACA JUGA:KPU Provinsi Bengkulu Hentikan Sewa Kendaraan Dinas, Ini Penyebabnya

Asisten II Setda Bengkulu Selatan, Diah Winarsi, S.H., mengapresiasi inisiatif PWI dalam menyelenggarakan diskusi ini. Menurutnya, ketahanan pangan adalah isu strategis yang harus mendapat perhatian serius.

“Kegiatan ini sangat relevan, terutama dalam momentum Hari Pers Nasional ke-79. Kami mendukung penuh upaya ini,” kata Diah. (Renald)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan