Liga Anak Dijadikan Agenda Tahunan Pemkab Lebong, Ini Tujuannya

SERAHKAN : Wabup Lebong Bambang Asb SSos Msi ketika menyerahkan tropi dan hadiah kepada tim pemenang liga anak tahun 2025.-ERICK/BE -
harianbengkuluekspress.id – Wakil Bupati Lebong, Bambang ASB SSos MSi akan berupaya setiap tahun akan ada selalu kegiatan yang positif berupa pertandingan atau event bagi anak-anak penerus bangsa dan akan diupayakan kegiatan akan menjadi agenda tahunan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong.
Hal tersebut disampaikannya ketika secara resmi menutup pelaksanaan investasi sepakbola usia dini liga anak katagori umur 10-15 Tahun yang dilaksanakan Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Lebong di stadion sport center Kecamatan Lebong Selatan, Selasa 25 Februari 2025.
“Kegiatan yang positif bagi anak, kita harus selalu mendukung,” sampainya, Selasa 25 Februari 2025.
Ditambahkan Wabup, seperti yang dilaksanakan oleh Askab PSSI Kabupaten Lebong yang menyelenggarakan liga bagi anak-anak bisa diikuti oleh asosiasi lainnya di Kabupaten Lebong. Karena kegatan positif seperti ini sudah sangat lama tidak dilaksanakan.
“Kawan-kawan asosiasi bisa menyelenggarakan kegiatan setiap tahun,” ajaknya.
BACA JUGA:Kunjungi Korban Longsor, Wabup Kepahiang Serahkan Bantuan, Ini Lokasinya
BACA JUGA:Stok Blangko KTP Elektronik di Mukomuko Segini
Ditambahkan Wabup, nantinya Pemkab Lebong akan terus berupaya agar bisa selalu mensuport kegiatan yang nantinya dilaksanakan, sehingga nantinya nantnya kegiatan bisa menjadi event-event tahunan dan menjadi event Kabupaten.
“Kita berharap juga anak-anak dan adek-adek kita dapat sellau berminat untuk ikut serta mengikuti kegiatan seperti ini,” harapnya.
Sementara itu, Ketua ASKAB PSSI Lebong, Gunawan mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Wabup Lebong yang telah berkesempatan hadir menyaksikan dan sekaligus menutup pelaksanaan Liga anak yang telah dimulai dilaksanakan pihaknya beberapa minggu yang lalu.
“Terima kasih kepada bapak Wabup yang telah hadir menutup kegiatan,” sampainya.
Lanjut Gunawan, dalam pelaksanaan liga anak setidaknya diikuti sebanyak 32 tim yang terdiri dari 24 tim untuk tingkat Sekolah dasar (SD) atau katagori U10-U12 tahun. Selanjutnya sebanyak 8 tim untuk tingkat SMP atau katagori U15 tahun dengan masing-masing kataori umur diambil juara 1-3.
“Alhamdulillah, partisipasi tim yang ikut cukup banyak,” ujarnya.
Ditambahkan Gunawan, liga anak yang dilaksanakan pihaknya sendiri merupakan salah satu upaya untuk memberikan wadah bagi anak-anak untuk mengembangkan minat dan bakat khususnya di cabang olahraga sepak bola.