Jantung Pisang, Ini Khasiatnya Bagi Kesehatan
Jantung Pisang, Ini Khasiatnya Bagi Kesehatan-ilustrasi/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id- Jantung pisang disebut juga pembuluh pisang atau pisang muda, sering dijadikan sayuran karena rasanya enak.
Selain rasanya yang enak, ternyata jantung pisang memiliki khasiat bagi kesehatan.
Sebab, jantung pisang mengandung banyai nutrisi yang penting bagi tubuh.
Oleh karena itu, sejak jaman dahulu, jantung pisang sudah dijadiakn sebagai bahan ramuan untuk pengobatan herbal atau obat tradisional.
BACA JUGA:Usul Dana Tambahan Rumah Sakit Mata, Ini Langkah Dinas Kesehatan Kota Bengkulu
BACA JUGA:Konsumsi Kacang Panjang, Ini Khasiatnya Bagi Kesehatan
Adapun khasiat jantung pisang bagi kesehatan adalah sebagai berikut:
1. Menjaga Kesehatan Jantung
Kandungan Kalium dalam jantung pisang dipercaya dapat membantu menyeimbangkan tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung.
Selain itu, kandungan seratnya dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah.
2. Meningkatkan Pencernaan
Kandungan serat dalam jantung pisang dapat membantu mencegah sembelit dan menjaga sistem pencernaan agar berfungsi dengan baik.
3. Menurunkan Risiko Anemia
Kandungan zat besi dalam jantung pisangdapat membantu mencegah anemia.