Jaga Keamanan Ramadhan, Polres Mukomuko Siaga di Masjid dan Atur Lalu Lintas Shalat Tarawih

Jaga Keamanan Ramadhan, Polres Mukomuko Siaga di Masjid dan Atur Lalu Lintas Shalat Tarawih-Endi/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id – Bulan suci Ramadan menjadi waktu yang penuh keberkahan bagi umat Muslim untuk memperbanyak ibadah, termasuk salat tarawih di masjid-masjid.

Untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama bulan Ramadan, Polres Mukomuko dan Polsek jajaran mengintensifkan pengamanan salat tarawih di berbagai masjid.

Kapolres Mukomuko AKBP Yana Supriatna, SIK, M.Si menegaskan bahwa langkah pengamanan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk mencegah gangguan keamanan, seperti pencurian kendaraan bermotor (curanmor), tindak kriminal lainnya, serta memastikan kenyamanan masyarakat yang sedang beribadah.

"Kami ingin masyarakat menjalankan ibadah Ramadan dengan tenang tanpa rasa khawatir. Oleh karena itu, kami menempatkan personel di beberapa titik strategis, baik di dalam maupun di sekitar masjid, guna memastikan keamanan tetap terjaga," ujar Kapolres saat memimpin langsung pengamanan di salah satu masjid di Mukomuko.

BACA JUGA:Dukung Program Ketahanan Pangan, Setiap Desa di Mukomuko Diminta Tanam Jagung 1 Hektar

BACA JUGA:Genjot Produksi Ikan Air Tawar, Tahun Ini Pemkab Mukomuko Targetkan 8.611 Ton

Menurutnya, hingga saat ini, pelaksanaan salat tarawih di berbagai masjid berjalan aman dan kondusif, tanpa adanya kejadian yang merugikan masyarakat.

Selain melakukan pengamanan di masjid-masjid, personel Polres Mukomuko juga bertugas mengatur lalu lintas di sekitar area ibadah.

Hal ini bertujuan untuk mengurai kepadatan kendaraan sebelum dan sesudah salat tarawih, sehingga jamaah dapat masuk dan keluar masjid dengan lancar.

"Selain menjaga keamanan, kami juga melakukan pengaturan lalu lintas guna memastikan kelancaran pergerakan kendaraan, terutama di titik-titik rawan kemacetan. Dengan demikian, masyarakat dapat lebih nyaman dalam beribadah," jelasnya.

Kapolres Mukomuko menambahkan bahwa pengamanan tidak hanya dilakukan saat salat tarawih, tetapi juga saat salat subuh.

Mengingat aktivitas masyarakat yang meningkat selama Ramadan, kepolisian ingin memastikan bahwa keamanan tetap terjaga sepanjang waktu, baik siang maupun malam.

"Kami ingin menghadirkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat tidak hanya saat tarawih, tetapi juga saat salat subuh. Hal ini menjadi bentuk nyata komitmen kami dalam memberikan pelayanan terbaik bagi warga Mukomuko selama Ramadan," tegasnya.

Lebih lanjut, Kapolres Mukomuko mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan selama Ramadan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan