Marak Penipuan Online Menggunakan BTS, Ini Tips untuk Menghindarinya

Marak Penipuan Online Menggunakan BTS, Ini Tips untuk Menghindarinya-ilustrasi/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id- Saat ini marak penipuan online yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab untuk memangsa masyarakat yang sedang labil.
Terlebih lagi, saat ini menjelang hari raya idul fitri, sehingga para pelaku terus bergentayangan mencari mangsa.
Banyak modus yang mereka lakukan untuk memperdaya korbannya.
Salah satu modusnya yakni dengan menggunakan fake Base Transceiver Station (BTS). Para pelaku menyebarkan pesan singkat penipuan.
BACA JUGA:Waspada! Marak Penipuan Menggunakan BTS, Begini Modusnya
BACA JUGA:Menghindari Penipuan Keuangan Jelang Lebaran, Ini Tipsnya
Modus ini memungkinkan pelaku bisa mengirim SMS ke banyak orang tanpa melalui operator resmi, sehingga sulit dilacak.
Pelaku kejahatan fake BTS adalah pelaku yang terorganisir dan kerap melakukan penipuan lainnya seperti penyebaran informasi ilegal dan judi online.
Oleh karena itu, ada tips yang bisa kita lakukan agar terhindar dari korban penipuan online dengan modus Fake BTS ini.
Adapun tipsnya sebagai berikut:
1. Hindari SMS yang Mencurigakan
Jika Anda menerima pesan yang menawarkan hadiah atau meminta informasi pribadi, sebaiknya abaikan dan jangan membalasnya.
2. Jangan Klik Tautan dari SMS yang Tidak Dikenal
Tautan dalam pesan tersebut bisa mengarahkan Anda ke situs berbahaya yang berpotensi mencuri data pribadi atau menginstal malware di perangkat Anda.