Jalan S Parman Dijadikan Seperti Malioboro Jogjakarta, Ini Program Wali Kota Bengkulu dan Kosepnya

IST/BE Kawasan Jalan S Parman, Kota Bengkulu, yang akan dijadikan sentra kuliner sepeti Jalan Malioboro, Jogjakarta. --

Harianbengkuluekspress.id - Mengubah wajah kota menjadi indah dan semenarik mungkin kini menjadi fokus Pemerintah Kota Bengkulu. Salah satunya kawasan Jalan S Parman bakal diubah menjadi layaknya Jalan Malioboro di Provinsi Jogjakarta. Wali Kota Bengkulu, Dr Dedy Wahyudi bakal merealisasikan rencana ini sesudah lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah. Pemkot memulai pembangunan di kawasan tersebut pada April 2025.

Dikatakan Kadis PUPR Kota Bengkulu, Noprisman, saat ini sudah disiapkan alokasi anggaran sebesar Rp 11 miliar untuk membangun kawasan Jalan S Parman Kota Bengkulu. Nantinya Pemkot menjadikan kawasan itu menjadi pusat kuliner baru yang ada di Kota Bengkulu.

"Kawasan ini dibangun mulai dari trotoar dan lampu jalan hias hingga kawasan yang bisa dijadikan tempat pedagang berjualan dan juga masyarakat untuk bersantai. Saat ini perencanaan pembangunan sedang dimatangkan dan akan diselesaikan secepat mungkin. Ditargetkan pada April ini proses pembangunan sudah dapat dimulai," kata Noprisman kepada BE, Kamis, 20 Maret 2025.

Dia menyebutkan, untuk program yang sudah dirancang oleh Pemkot tersebut salah satunya perubahan wajah kota, kawasan yang diubah itu ada di S Parman Kota Bengkulu, nantinya dijadikan pusat kuliner. Untuk anggaran disiapkan sekitar Rp 11 miliaran. Nanti masyarakat bisa berjualan, bersantai sepanjang jalan S Parman.

BACA JUGA:Kuota Gas Melon di Rejang Lebong Ditambah, Segini Jumlahnya

BACA JUGA:Pemprov Bakal Datangi BKN, Bebaskan Puluhan Data ASN Diblokir Ini Penjelasan Sekda Pemprov Bengkulu

"Meskipun tidak sama seperti Malioboro, tetapi setidaknya hampir mirip dengan yang ada di Jogja tersebut. Tujuanya agar Kota Merah Putih ini semakin di kenal luas oleh semua oran," demikian bebernya.

Dalam realisasi rencana besar ini juga dilakukan bersama perangkat daerah lainnya seperti dari Dishub memastikan penerangan, Dinas PUPR memastikan kelengkapan sarana infrastrukturnya. Pemkot juga mendapatkan dukungan dari berbagai komunitas seni, kelompok UMKM dan lainnya. Sehingga, kawasan Jalan S Parman ini akan menjadi wadah bagi setiap masyarakat untuk menjalankan roda perekonomian. (Bhudi Sulaksono)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan