Sertijab Kapolres Mukomuko, Ini yang Disampaikan AKBP Ricy Crisma Wardana SIK

AKBP Riky Crisma Wardana, S.IK resmi menjabat sebagai Kapolres Mukomuko, Polda Bengkulu, menggantikan AKBP Yana Supriatna, S.IK-Endi/Bengkuluekspress-
"Selama saya bertugas, saya ingin menyampaikan terima kasih kepada seluruh personel yang telah berkontribusi menjaga situasi tetap aman, termasuk dalam pelaksanaan Pilpres dan Pilkada," ujar Yana.
AKBP Yana juga memberikan ucapan selamat datang kepada AKBP Riky Crisma Wardana sebagai Kapolres yang baru.
"Terima kasih atas dedikasi dan loyalitas yang telah diberikan kepada Polres Mukomuko. Saya berharap Kapolres yang baru dapat melanjutkan program-program positif yang sudah kami mulai," kata Yana.
Kapolres Mukomuko yang baru, AKBP Riky Crisma Wardana, menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh seluruh personel Polres Mukomuko.
BACA JUGA:Idul Fitri 1446 H, Pastikan Kota Bengkulu Aman dan Nyaman, Walikota Pantau Posko
"Saya merasa sangat dihargai dengan sambutan yang luar biasa ini. Saya siap melanjutkan program-program positif yang telah dicanangkan oleh AKBP Yana, dan saya berharap seluruh personel Polres Mukomuko bekerja sama dengan saya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini," tutup AKBP Riky.
Dengan kepemimpinan baru ini, Polres Mukomuko diharapkan dapat terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjaga situasi tetap aman dan kondusif, terutama menjelang perayaan Lebaran Idul Fitri 2025.
Keamanan dan kenyamanan masyarakat menjadi prioritas utama bagi Polres Mukomuko. (**)