Mobnas Bupati Rejang Lebong Dipinjam Pengantin, Ini Dia Pasangan Pengantin Pertama yang Memakainya

IST/BE Pengantin yang menggunakan mobil dinas Bupati Rejang Lebong sebagai mobil pengantin.--

Harianbengkuluekspress.id - Masyarakat Kabupaten Rejang Lebong mulai memanfaatkan mobil dinas (mobnas) Bupati Rejang Lebong BD 1 K untuk kegiatan pernikahan. Fasilitas tersebut pertama kali dinikmati oleh pasangan Dian dan Gibran.

Pasangan tersebut memanfaatkan momen bahagia mereka dengan menggunakan Mobnas Bupati Rejang Lebong tersebut untuk kegiatan pernikahan dan resepsi yang dilaksanakan pada Sabtu 5 April 2025 di GSG Curup, di Lapangan Setia Negara Curup.

Dian, sang pengantin wanita menyampaikan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong, yang telah menghiasi momen bahagia keduanya dengan memberikan pinjaman mobil dinas sebagai mobil pengantin mereka.

"Terima kasih kepada Pak Bupati dan Wakil Bupati, yang telah memberikan pinjaman mobil dinasnya untuk masyarakat. Semoga program ini bermanfaat dan bapak serta ibu selalu diberi kesehatan," ungkap Dian.

BACA JUGA:Kendaraan Ditarik Paksa Debt Collector, Kapolresta: Laporkan ke Polisi!

BACA JUGA:Penitipan Kendaraan di Kantor Polisi Selama Mudik Lebaran Tekan Curanmor, Ini Buktinya

Erwin, salah seorang keluarga pengantin juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong, serta jajaran Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong.

"Kami sekeluarga besar mengucapkan terima kasih kepada pak Bupati Rejang Lebong, Muhammad Fikri Thobari, alhamdulillah kami diberi kesempatan untuk menggunakan mobil dinasnya," sampai Erwin.

Sebelumnya, Bupati Rejang Lebong H Muhammad Fikri SE MAP mengungkapkan, mobnas dipinjamkan kepada masyarakat, karena memang mobil tersebut berasal dari masyarakat. Mobil dinas tersebut bisa dipinjamkan saat hari libur.

"Saat hari libur masyarakat bisa menggunakan mobil dinas Bupati dan Wakil Bupati Rejang, khususnya untuk pengantin yang membutuhkan mobil pengantin," ungkap Bupati Fikri belum lama ini kepada BE. (Ari Apriko)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan