Heboh Dokter Kandungan Cabuli Pasien, Ini Cara USG Yang Benar Yang Perlu Diketahui

ilustrasi Cara USG yang benar -Tangkaplayar/bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id- Heboh kasus dokter kandungan cabul yang baru-baru ini viral bikin banyak pasien jadi trauma dan was-was, terutama saat harus menjalani pemeriksaan USG.
Padahal pemeriksaan kehamilan itu penting banget. Pemeriksaan USG menjadi fondasi utama dalam perkembangan dunia obstetri dan ginekologi modern. Kenapa? Karena USG bukan cuma alat untuk “lihat janin”, tapi juga alat diagnostik yang menyelamatkan nyawa ibu dan bayi.
Oleh karenanya, pemeriksaan USG (Ultrasonografi) itu seharusnya aman, profesional, dan penuh etika. Tapi karena ulah segelintir oknum, kepercayaan ke dunia medis jadi ikut terguncang.
Beberapa dampak yang mulai dikhawatirkan pasien ke dokter kandungan:
1. Pasien jadi takut periksa sendiri, apalagi ke dokter laki-laki.
2. Banyak yang mencari rekomendasi dokter perempuan untuk merasa lebih aman.
BACA JUGA:Duuuuh Viral Lagi, Dokter Kandungan Diduga Cabuli Pasien, Disini Kejadiannya
BACA JUGA:Yosia Yodan Hadiri Pelantikan Ketua Umum BPD HIPMI Sumsel, Ini Harapannya
3. Meningkatnya kewaspadaan terhadap prosedur pemeriksaan, termasuk USG.
Pasien takut disentih tidak semestinya
4. Pasien mulai menuntut hak untuk didampingi suami/keluarga saat pemeriksaan.
5. Ada dorongan untuk rumah sakit lebih transparan soal SOP pemeriksaan.
Terlepas dari kasus pelecehan yang saat ini masih menjadi sorotan, pasien pun perlu tahu haknya agar lebih waspada.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut Tips dan cara USG yang benar yang pasien perlu ketahui dan lebih waspada