Harian Bengkulu Ekspress

9 Lokasi Program Oplah Non Rawa di Mukomuko, Ini Tujuannya

Tahun ini di Kabupaten Mukomuko mendapatkan program oplah non rawa dari pemerintah pusat.-IST/BE -

Harianbengkuluekspress.id – Kabupaten Mukomuko di tahun 2025 ini telah dipastikan mendapatkan program optimalisasi lahan (Oplah) non-rawa yang merupakan program dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia.

“Tahun ini sebanyak 9 titik atau lokasi yang tersebar di tiga kecamatan dengan luas lahan persawahan seluas 809 ha,” ujar Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko Pitriyani SPt. 

Menurutnya, tiga kecamatan yang mendapat program oplah dari pemerintah pusat itu, yakni Kecamatan Selagan Raya, Kecamatan Ipuh dan Kecamatan Malin Deman.

“Satu titik di Kecamatan Ipuh, satu  di Kecamatan Malin Deman dan tujuh titik di Kecamatan Selagan Raya,” bebernya. 

BACA JUGA: Pemdes Ujung Karang Kembangkan Budidaya Ini

BACA JUGA: BREAKING NEWS: Operator Alat Berat Tewas Kesetrum Tegangan Tinggi

Ia menerangkan,  Adapun jenis pekerjaan pembangunannya, di Kecamatan Malin Deman pembangunan perpipaan, Kecamatan Ipuh pembangunan sumur bor dan Kecamatan Selagan Raya rata-rata rehab dan pembangunan irigasi tersier. Soal perkembangan program oplah non-rawa, instansinya telah melakukan pemberkasan fisik dan berkas sudah selesai.

”Dalam waktu dekat ini anggaran untuk program tersebut akan masuk ke rekening masing-masing kelompok tani (Koptan),” katanya. 

Ia melanjutkan, program ini bertujuan  untuk mewujudkan swasembada pangan baik untuk pemenuhan lokal maupun nasional.

“Yang jelasnya terkait lokasi program oplah non-rawa sudah rampung. Jika anggaran program itu sudah masuk ke rekening koptan, maka masing-masing koptan pun akan mulai melakukan pekerjaannya.  Instansinya dipastikan tetap melakukan pengawasan dan pendampingan, sehingga program tersebut benar-benar berjalan dengan baik dan sesuai aturan yang ada,” lanjut Pitri.(budi)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan