Pidato Kemenangan, Prabowo Janji Rangkul Semua Golongan

Prabowo-Gibran deklarasi kemenangan di Istora Senayan, Jakarta, hari Rabu, 14 Februari 2024 malam. -Istimewa/Bengkulu Ekspress -

 

//Bersyukur Pemilu Tertib dan Damai

 

Atas kemenangan hasil hitungan cepat atau quick count, ia mengucapkan rasa syukur atas berlangsungnya Pemilu yang tertib dan damai.

Hal tersebut disampaikan Prabowo saat menyampaikan pidato kemenangan Pemilihan Presiden (pilpres) 2024 versi hasil hitung cepat di Istora Senayan, Jakarta, Kamis 14 Febuari 2024.

"Kita bersyukur pemilihan umum terbesar di dunia dengan aman tertib dengan tidak ada ketegangan kekisruhan di seluruh Nusantara yang kita cintai ini," ujar Prabowo.

Prabowo menyampaikan terima kasih kepada pihak pihak terkait atas berlangsungnya Pemilu 2024.

"Terimakasih sebesar sebesarnya seluruh jajarannya dan seluruh tingkatan termasuk Bawaslu DKPP yang telah menyelenggarakan pemilu dalam keadaan lancar dan sukses," tambahnya.

Dalam sambutannya, Prabowo mengatakan, seluruh rakyat Indonesia datang berbondong-bondong dengan riang, suasana kekeluargaan, dan penuh kedamaian dalam pelaksanaan Pemilu.

"Saudara-saudara sekalian, atas nama tim Prabowo-Gibran dan Koalisi Indonesia Maju, kita bersyukur atas hasil perhitungan cepat yang sudah ada," ujarnya.(*) 

 

 

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan