Jalan Menuju Lapas di Mukomuko Dibangun, Segini Anggarannya

Inilah lokasi jalan menuju Lapas Mukomuko yang akan dihotmix tahun ini.- BUDI/BE -

harianbengkuluekspress.bacakoran.co – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) direncanakan melaksanakan pembangunan jalan menuju ke lokasi calon berdirinya Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) di Kecamatan Kota Mukomuko.

“Tahun ini, jalan menuju ke lahan untuk pembangunan Lapas di bangun,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Mukomuko, Apriansyah melalui Kepala Bidang Bina Marga, Muhammad Yusuf. 

Menurutnya, untuk proses perencanaannya untuk pembangunan jalan hotmix yang menuju ke lahan pembangunan Lapas sudah dilaksanakan. Ditargetkan pada Juni mendatang pembangunan sudah dilaksanakan.

“Kami targetkan pembangunan jalan ini pada Juni dimulai. Pembangunan jalan ini dimulai dari ujung aspal simpang jalan tidak jauh dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Mukomuko ,” katanya. 

BACA JUGA:KPU dan PPK BU Gelar Ini

BACA JUGA:14 Incumbent, 21 Wajah Baru, Anggota DPRD Kota Bengkulu Terpilih

Ditambahkannya, untuk panjang jalan yang akan dibangun ini sekitar 3 kilometer dengan anggaran sekitar belasan miliar rupiah.

“Anggaran pembangunan jalan tersebut tahun ini besumber dari DBH sekitar Rp 11 miliar. Harapan kita tahun ini pembangunannya sesuai dengan harapan,” lanjutnya.(budi)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan