Pagar Sekolah PR Dikbud, Sekolah Diminta Lakukan Ini

Habibi--

LEBONG, BE – Masih cukup banyaknya sekolah baik mulai tingkat Sekolah Dasar maupun Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang saat ini belum memiliki pagar keliling, menjadi Pekerjaan Rumah (PR) bagi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Lebong, dan akan diusahakan secepatnya semua sekolah memiliki pagar keliling.

Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Dikbud Kabupaten Lebong, Habibi SPd mengatakan, untuk saat ini memang masih ada beberapa sekolah di Kabupaten Lebong belum memiliki atau belum dibangun pagar keliling atau masih sebagian.

“Kita memiliki visi dan misi untuk seluruh satuan pendidikan memiliki pagar semua,” sampainya.

Sementara itu, menyikapi permintaan pihak SDN 04 agar bisa dibangun pagar keliling, Habibi menegaskan bahwa sebelumnya melalui Dana Alokasi Umum (DAU) tahun 2023 yang lalu, untuk pembangunan pagar satu paket dengan pembangunan paving blok.

“Sudah ada di tahun 2023 yang lalu untuk SDN 04 yang berada di Desa Suka Raja Kecamatan Amen,” jelasnya.

Lanjut Habibi, pada saat pihaknya melaksanakan survei dan titik nol, pihaknya bertemu dengan salah seorang guru yang mewakili Kepsek karena berhalangan hadir, yakni Ibu Dar.  Pada saat itu pihaknya memberikan pilihan, apakah dibangun pagar semua, paving blok semua atau sebagian paving sebagian pagar.

“Judul paket kita pada saat itu pembangunan pagar dan paving,” tuturnya.

Akan tetapi ucap Habibi, jawaban dari perwakilan sekolah sendiri meminta untuk dipasang paving blok terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan SDN 04 berada di lingkungan persawahan, sehingga lapangan sering becek atau tergenang air dan mengakibatkan tidak bisa melaksanakan upacara bendera.

“Jadi mereka meminta dibangun untuk paving semua,” ujarnya.

Dengan adanya permintaan dari pihak SDN 04 untuk pembangunan pagar, dirinya belum bisa memastikan bisa dilaksanakan di tahun 2024 ini. Namun kemungkinan bisa dibangun di tahun 2025 atau ditahun-tahun selanjutnya.

“Tetap kita usahakan untuk pembangunan di tahun selanjutnya,” ucapnya.

Masih kata Habibi, nantinya pihaknya akan terlebih dahulu kondisi anggaran yang diberikan Pemkab Lebong ke Dikbud. Jika nantinya ada anggaran untuk pembangunan pagar kembali, maka akan diusahakan pembangunanya di SDN 04.

“Dimana untuk DAU tahun 2024 untuk satuan pendidikan tidak ada,” tutupnya.

Sebelumnya, Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 04 Lebong, Misyatul Aini yang berharap dibangun pagar keliling sekolah, agar hewan berkaki empat tidak mengganggu ketika kegiatan belajar mengajar serta bisa memberikan keamanan bagi sekolah, mengingat peralatan yang ada di sekolah seperti mesin penyedot air serta barang-barang lainnya sering dicuri.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan