Dinsos Terus Upayakan Bantuan Korban Gempa

RENALD/BE Pemkab BS melalui Dinsos terus berupaya membantu korban bencana guempa yang terjadi pada Sabtu 23 Maret 2024 malam lalu.--

Harianbengkuluekspress.id – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) melalui Dinas Sosial (Dinsos) terus berupaya membantu korban bencana gempa 5,6 Magnitudo yang terjadi pada Sabtu 23 Maret 2024 malam.

Sebelumnya Bupati BS Gusnan Mulyadi SE MM bersama Kapolres dan Dandim 0408 BS mengecek dan menyalurkan bantuan di lokasi terdampak gempa, yaitu Desa Merambung dan Desa Bandar Agung Kecamatan Ulu Manna. 

Kepala Dinsos BS, Efredy Gunawan SSTP MSi menyampaikan sejak malam terjadinya gempa yang mengguncang BS Bupati BS telah terjun langsung mengecek beberapa bangunan rumah warga yang mengalami kerusakan.

Ia mengatakan dari hasil pendataan yang dilakukan BPDB BS ada sebanyak 119 unit bangunan mengalami kerusakan, yang terdiri dari 115 unit rumah warga, 3 unit masjid dan 1 kantor desa.

BACA JUGA:Paripurna DPRD Seluma Ditunda, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Antisipasi Laka Lantas Saat Mudik, Ini yang Dilakukan Satlantas Polres Mukomuko

“Kita sudah salurkan bantuan kepada 6 pemilik rumah yang terdampak kerusakan parah akibat bencana gempa pada Sabtu malam lalu. Bantuan diserahkan langsung Pak Bupati Gusnan dan Kapolres, serta Dandim,” ujar Efredy kepada BE,  Rabu 27 Maret 2024.

Lebih lanjut, Efredy mengatakan bantuan yang diserahkan adalah bantuan masa panik yang memang sangat dibutuhkan para korban bencana. Adapun bantuan tersebut terdiri dari makan siap saji dan beberapa kebutuhan lainnya.

“Kita tidak hanya sampai di sini saja membantu korban bencana gempa. Kami juga sedang berupaya berkoordinasi dengan Dinas Sosial Provinsi Bengkulu untuk membantu korban bencana gempa yang terjadi di Bengkulu Selatan,” katanya.

BACA JUGA:Selamat......Belasan Siswa MAN IC Bengkulu Lulus SNBP, Diterima di PTN Jawa dan Sumatera

Efredy juga menambahkan bahwa para korban bencana gempa di Kecamatan Ulu Manna memang sangat memerlukan bantuan baik dari bantuan logistik dan rehab bangunan. Atas dasar hal tersebutlah Dinsos BS berkoordinasi dengan semua pihak untuk tindak lanjut dalam membantu korban bencana gempa.

“Kita juga berkoordinasi dengan Sentra Darma Guna untuk dapat membantu korban bencana gempa yang ada,” sambungnya.

Pada kesempatan itu, Efredy juga meminta para korban bencana dapat tabah dan sabar  atas musibah gempa yang telah dilalui. Tidak hanya, Efredy juga meminta dukungan dan doanya agar upaya membantu korban gempa dapat berjalan dengan mudah sesuai dengan harapan.

“Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan akan terus berupaya membantu korban bencana, khususnya korban gempa. Semoga seluruh upaya yang dilakukan untuk kemanusiaan selalu dimudahkan jalannya, aamiin,” pungkasnya. (Renald) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan