Satgas TMMD Bangun 7 Plat Deker, Ini Lokasinya

Selasa 30 Jul 2024 - 21:12 WIB
Reporter : Ari Afriko
Editor : Novriyanto

harianbengkuluekspress.id  - Dalam kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 tahun 2024, Satgas TMMD dari Kodim 0409/Rejang Lebong akan membangun tujuh unit plat deker.

Dansatgas TMMD ke-121 Kodim 0409/Rejang Lebong,  Letkol Arh M Erfan Yli Saputro melalui Pasi Teritorial, Kapten CBA Arif Purwoko menjelaskan plat deker yang mereka bangun tersebut merupakan bagian dari kegiatan pembukaan jalan sepanjang 3,2 KM dengan lebar 8 meter yang menghubungkan Desa Belumai 1 dan Desa Belumai 2 Kecamatan Padang Ulak Tanding.

"Karena dijalan yang kita buka ada beberapa titik yang dilewati air atau berusa siring, sehingga kita lengkapi dengan plat deker. Total ada 7 titik yang akan kita bangun plat deker di jalan sepanjang 3,2 KM yang kita buka melalui program TMMD ke-121 ini," kata Kapten Arif.

Dijelaskan Kapten Arif, pembangunan plat deker tersebut sangat penting dilakukan untuk menjaga agar jalan yang sudah dibuka dan dilakukan pengerasan melalui program TMMD ke-121 tidak rusak karena tergerus air.

"Dengan kita bangun plat deker ini, maka jalan yang kita buka ini bisa bertahan lama dan bisa lebih maksimal digunakan masyarakat," tambah Kapten Arif.

BACA JUGA: Dua Remaja Hendak Tawuran Tersangka, Terbukti Bawa Senjata Tajam JenisnIni ke TKP

BACA JUGA:60 Kendaraan Dikandangkan, Ini Masalahnya

Lebih lanjut Kapten Arif menjelaskan, dari 7 unit plat deker yang akan mereka bangun tersebut, hingga Selasa 30 Juli 2024 baru satu plat deker yang mereka kerjakan yaitu plat deker nomor 2 dengan persentase sudah 5 persen.

"Plat deker ini akan kita bangun secara bertahap sesuai dengan progres dari pembukaan dan pengerasan jalan yang kita lakukan, kita optimis akan selesai sesuai dengan target waktu yang telah ditentukan," kata Kapten Arif.

Sementara itu, untuk progres kegiatan utama pembukaan dan pengerasan jalan sepanjang 3,2 KM dengan lebar 8 meter tersebut sudah mencapai 31 persen.(ari)

Kategori :