harianbengkuluekspress.id – Pendaftaran bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Mukomuko sedikit berubah. Informasi terbaru Bapaslon Sapuan – Wasri memilih untuk mendaftar ke KPU Mukomuko sekitar pukul 09.00 WIB, Renjes Zaetheddy – Rismanaji sekitar pukul 13.00 WIB dan Choirul Huda-Rahmadi sekitar pukul 14.00 WIB.
“Kalau komunikasi dari masing-masing narahubung ke tiga Bapaslon tersebut mendaftar di hari terakhir, yakni tanggal 29 Agustus 2024. Namun ada yang pagi, siang dan sore hari,” ujar Anggota KPU Mukomuko, Deny Setiabudi SH dikonfirmasi BE, Rabu 28 Agustus 2024 sore.
Ia menyampaikan, untuk pendaftaran hari terakhir 29 Agustus 2024, pihaknya akan menunggu Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Mukomuko hingga pukul 23.59 WIB. Dalam penyambutan hingga selesainya Bapaslon mendaftar di KPU Mukomuko dan semuanya di layani sama.
“Semua Bapaslon yang mendaftar sama dengan pelayanan di KPU pun sama,” tegasnya.
BACA JUGA:Warga Diimbau Jangan Berlebihan Soal Ini
BACA JUGA:Hasil Produksi Gabah Menurun 915 Ton, Ini Dampaknya
Menurutnya, selain untuk menjamin keamanan KPU juga sudah berkoordinasi dengan Polres dan Kodim 0428/Mukomuko.
“KPU juga selalu membangun komunikasi dengan partai poliltik (Parpol) terkait tahapan pendaftaran ini, agar pendaftaran dapat berjalan dengan baik dan lancar,” ungkapnya.
Sebagaimana diketahui pada 27 Agustus 2024 atau hari pertama dibukanya pendaftaran, Bapaslon Edwar Setiawan-Ruslan telah resmi mendaftar ke KPU Mukomuko. Dalam proses pendaftaran itu juga dikawal ketat pihak kepolisian dan TNI.(budi)