Hasil Produksi Sawit Petani Mulai Meningkat, Segini Hasilnya

Minggu 29 Sep 2024 - 20:46 WIB
Reporter : afrizal
Editor : Novriyanto

harianbengkuluekspress.id  - Saat ini, hasil produksi kelapa sawit di tingkat pekebun di Kabupaten Bengkulu Utara (BU) mulai mengalami peningkatan  usai musim trek panjang berlalu. Hal ini  diungkapkan salah seorang pekebun yang berada di wlayah Kecamatan Arga Makmur Kabupaten BU, Asrin.

"Ya, usai musim trek untuk hasil produksi sawit kita mengalami peningkatan," ujarnya.

Ditambahkannya, dimana saat musim trek per hektarenya hanya menghasilkan 750 kg dan saat ini per hektare sudah dapat menghasilkan 1 ton lebih.

"Saat ini lebih dari 1 ton perhekter hasilnya, namun saat musim trek hanya 750 kg per hektare," terangnya.

Asrin pun berharap, dengan kondisi membaiknya hasil produksi kelapa sawit saat ini, harga jual tandan buah segar kelapa sawit tidak mengalami penurunan. Sehingga pekebun sawit milik swadaya masyarakat dapat sepenuhnya menikmati hasil kebun sawitnya.

"Selaku pekebun sawit tentu kami harap dengan meningkatkan hasil produksi sawit kami, untuk harga jual TBS di tingkat pabrik juga dapat terus meningkat. Sehingga kami betul-betul dapat menikmati hasil kelapa sawit kami," pungkasnya.

BACA JUGA:PGRI Ingatkan Guru Jaga Netralitas, Ini Sanksinya

BACA JUGA:Sah, Ini Ketua, Waka 1 dan Waka 2 DPRD BS Periode 2024-2029, Berikut Sosoknya

Sementara itu berdasarkan dari data Dinas Pekebunan (Disbun) Kabupaten BU, bahwa untuk harga TBS kepala sawit ditingkat pabrik kelapa sawit yang ada di Kabupaten BU harga tertinggi diharga Rp 2.800 per kg.(afrizal)

 

-Daftar Harga Sawit 

 

1. PT Mitra Puding Mas : Rp 2.800,-/ kg

2. PT Agricinal : Rp 2.750,-/kg

3. PT Sandabi Indah Lestari : A. Rp 2.780,-/kg - B. Rp 2.720,-/kg

Kategori :