Kolaborasi Multisektor, Majukan Bengkulu, kolaborasi antara (Pemprov) Bengkulu dengan APITU

Minggu 03 Nov 2024 - 20:26 WIB
Reporter : Eko Putra Membara
Editor : Zalmi Herawati

Harianbengkuluekspress.id - Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bengkulu. Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Bengkulu Dr H Rosjonsyah, mendorong kolaborasi multisektor. Salah satunya, kolaborasi antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu dengan Perkumpulan Praktisi Pendingin dan Tata Udara Indonesia (APITU).

"Kolaborasi antara pemerintah dan berbagai stakeholder, termasuk APITU, sangat penting untuk mencapai tujuan pembangunan daerah," terang Rosjonsyah saat membuka Musyawarah Daerah (Musda) ke-III  APITU DPD Bengkulu, di Balai Raya Semarak Bengkulu, Minggu 3 November 2024, kepada BE.

Rosjonsyah mengatakan, kontribusi APITU dalam mengembangkan sektor pendingin dan tata udara di Bengkulu memang dibutuhkan. Maka ide dan gagasan yang konstruktif, penting sekali diberikan untuk mendukung pembangunan di Bengkulu.

"Saya mengajak seluruh anggota APITU untuk berpartisipasi aktif dengan menyumbangkan ide-ide konstruktif. Mari kita satukan langkah, pemikiran, dan komitmen untuk membangun organisasi yang lebih baik," tuturnya.

Lewat Musda yang digelar, menurut Rosjonsyah menjadi momentum penting untuk menetapkan arah dan strategi organisasi. Agar bisa memberikan kemajuan, tidak hanya daerah tapi juga  kesejahteraan anggota organisasi. Kegiatan ini bukan sekadar ajang evaluasi dan refleksi, tetapi juga menjadi kesempatan menyusun program yang lebih inovatif dan relevan dengan kebutuhan masyarakat.

BACA JUGA:DISUKA Siapkan Berobat dan Ambulance Gratis, Solusi Masalah Kesehatan yang Dikeluhkan Warga Kota Bengkulu

BACA JUGA:Terbukti Mengandung Bakteri Beracun, BPOM Larang Jajanan Latio Asal Cina Beredar di Indonesia

Rosjonsyah berharap Musda tersebut dapat menghasilkan pengurus baru yang berdedikasi. Maka hasil Musda hendaknya tidak hanya menjadi dokumen, tetapi juga diimplementasikan dengan baik dalam setiap program kerja yang dirancang.

"Mari kita wujudkan Bengkulu yang lebih baik melalui dedikasi dan komitmen kita bersama," tandasnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Bengkulu, Ketua Umum APITU, jajaran pengurus DPD APITU dari seluruh kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu. (Eko Putra Membara)

Kategori :