Harianbengkuluekspress.id – Honda Bikers Day Nasional 2024 yang berlangsung pada tanggal 26 Oktober 2024 di Klaten, Jawa Tengah, menjadi ajang berkumpulnya para penggemar sepeda motor Honda dari seluruh Indonesia.
Event tahunan ini sukses menghadirkan berbagai kegiatan seru dan penuh semangat, serta mempererat tali persaudaraan di antara komunitas bikers Honda.
Pada acara kali ini, Perwakilan Paguyuban Motor Honda Bengkulu mengirimkan 50 orang peserta yang turut meramaikan perayaan Honda Bikers Day.
"Kami sangat senang bisa menjadi bagian dari Honda Bikers Day Nasional 2024 di Klaten. Acara ini tidak hanya menjadi ajang berkumpul, tetapi juga memperkuat solidaritas antar komunitas motor Honda di seluruh Indonesia," ujar Kepala Bagian Marketing Astra Motor Bengkulu, Erick Winardi Kusumo, melalui PIC Community Astra Motor Bengkulu, Pranovsky.
BACA JUGA:Operator BOS SD Diberi Bimtek, Ini Tujuannya
BACA JUGA:Mendes PDT Dijadwalkan Pulang Kampung, Ini Agendanya
Erick juga menambahkan bahwa kegiatan ini menjadi momentum penting bagi Astra Motor Bengkulu untuk lebih mendekatkan diri dengan para bikers, sekaligus memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan yang positif bagi para pengendara motor Honda.
"Kami berharap melalui acara seperti ini, komunitas motor Honda di Bengkulu semakin solid dan bisa terus berkembang," tambahnya.
Honda Bikers Day Nasional 2024 di Klaten juga dihadiri oleh ribuan bikers dari berbagai daerah, dengan berbagai acara seperti touring, kontes modifikasi, dan hiburan yang menarik. Kegiatan ini menunjukkan komitmen Honda dalam mempererat hubungan dengan pelanggan dan komunitasnya di seluruh Indonesia.
BACA JUGA:Dua Bandar Narkoba Ditangkap, Segini Jumlah BB-nya
Acara ini tidak hanya menjadi ajang bagi para pecinta motor Honda untuk berkumpul, tetapi juga menjadi platform untuk menunjukkan semangat persaudaraan dan kecintaan terhadap dunia otomotif. (Jos)