MUKOMUKO,BE – Pengurus Paguyuban Baraya Sunda Mukomuko dikukuhkan untuk periode 2023-2028. Pengukuhan digelar di Pantai Pandang Wangi Kelurahan Koto Jaya Kecamatan Kota Mukomuko, Minggu (7/1) siang oleh Bupati Mukomuko Sapuan.
BACA JUGA:Tunggu Jadwal Tim Kemendagri ke Mukomuko, Ini Tujuannya
BACA JUGA:Maret, SK PPPK Guru Dibagikan, Ini Jumlah SK-nya
Pada sambutannya, Bupati Sapuan mengaku, senang hadirnya Baraya Sunda Mukomuko. Karena menambah ragam budaya di Kabupaten Mukomuko.
“Pemerintah daerah mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus Baraya Sunda Mukomuko yang telah dikukuhkan. Sebab menambah ragam budaya di daerah ini,” kata Bupati. Ketua Paguyuban Baraya Sunda Mukomuko, Lili Gunawan mengapresiasi kehadiran Bupati Mukomuko dalam acara Milangkala ke-1 sekaligus pengukuhan pengurus Baraya Sunda Mukomuko periode 2023-2028. Dikatakan Lili, tujuan dibentuknya paguyuban Barasa Sunda Mukomuko untuk lebih meningkatkan silahturahmi, menjadi wadah bagi suku Sunda yang ada di Kabupaten Mukomuko. Kemudian ingin membangun nilai leluhur budaya Sunda dan menumbuh kembangkan semangat untuk membangun Kabupaten Mukomuko.
“Contohnya mengajak masyarakat yang tergabung dalam paguyuban agar taat membayar pajak, meningkatkan arti saling memelihara, menyayangi dan lainnya,” katanya.
(900)