Harianbengkuluekspress.id - Sesuai dengan rencana, kegiatan musyawarah rencana pembangunan daerah (Musrenbang) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), 2025, dilaksanakan pada akhir bulan ini. Yakni, pada 27 Maret 2024.
"Rencanannya Musrembangkab digelar pada 27 Maret 2024," kata Kabid Perencanaan Bappeda Kabupaten Benteng, Hertoni Agus Satria SE.
Dijelaskan Hertoni, Musrenbangkab momentum menampung berbagai usulan masyarakat di wilayah Kabupaten Benteng agar dapat menjadi prioritas pada 2025 mendatang. Usulan yang nantinya dikerjakan melalui dana APBD Kabupaten Benteng maupun usulan yang direalisasikan menggunakan dana APBD Provinsi Bengkulu ataupun dana APBN.
"Kami sudah menjaring usulan dari tingkat desa dan tingkat kecamatan. Begitu pula usulan dari seluruh OPD," jelasnya.
BACA JUGA:PAN Mulai Jaring Calon Wali Kota Bengkulu, Bentuk Tim Ini
BACA JUGA:Pleno Temukan Dugaan Pelanggaran, Sempat Terjadi Kegaduhan
Dari hasil pendataan sementara, Pemkab Benteng telah menampung 422 usulan. Rinciannya, 378 usulan yang berasal dari Musrenbangcam dan 44 usulan yang merupakan pokok pikiran anggota DPRD Kabupaten Benteng. Khusus Pokir DPRD Benteng, terdiri dari 15 usulan dari Dapil 1, 14 usulan di Dapil 2, 12 usulan di Dapil 3 dan 3 usulan dari Dapil 4.
"Usulan dari Pokir DPRD Benteng masih sangat sedikit. Kita masih menunggu jika terdapat usulan yang dianggap urgent dan bisa menjadi prioritas," pungkasnya. (Bakti Setiawan)