Waspada Bencana Hidrometeorologi, Ini yang Harus Dilakukan

Jumat 15 Mar 2024 - 17:30 WIB
Reporter : Medi
Editor : Haijir

Harianbengkuluekspress.id - Pemerintah Kota Bengkulu melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengajak masyarakat waspada bencana hidrometeorologi. Potensi ini terjadi sejak Februari hingga April mendatang. 

Kepala BPBD kota, Will Hopi mengatakan tingkat kewaspadaan masyarakat seperti harus peka terhadap lingkungan kondisi lingkungan. Serta selalu memantau informasi cuaca melalui website resmi BMKG ataupun BPBD kota. 

" Bencana Hidrometeorologi itu seperti curah hujan ekstrem, angin kencang, puting beliung, banjir, longsor termasuk kekeringan. Potensi bencana ini masih mengintai KotaBengkulu maka itu kita sosialisasikan," ujar Will Hopi, Jumat 15 Maret 2024. 

Menurutnya, risiko dampak bencana di Kota Bengkulu cukup tinggi seperti contoh angin kencang selalu menyebabkan pohon tumbang. Kemudian, hujan deras selalu menyebabkan banjir dan longsor. Sejauh ini belum ada yang menimbulkan korban jiwa, namun masyarakat yang terdampak mengalami kerugian puluhan juta.

BACA JUGA: Toko Pangan Telah Dibuka, di Sini Lokasinya

BACA JUGA:Safari Ramadan Angelina Sondakh di Bengkulu, Ini yang Dilakukan

"Kita selalu merespon cepat setiap warga terdampak bencana, dan ikut melakukan evakuasi jika diperlukan. Kita juga ada bantuan pasca bencana namun yang terpenting masyarakat bisa cepat melakukan antisipasi," terangnya. 

Selain bantuan makanan, pihaknya juga mempersiapkan logistik/material bangunan. Dikhususkan bagi korban yang rumahnya rusak akibat diterpa angin kencang/badai. Bantuan itu diharapkan bisa meringankan beban masyarakat.

Pihaknya, juga terus mencari celah untuk mendapatkan bantuan pusat terutama sarana prasarana seperti tenda dan perahu karet hingga kendaraan operasional untuk menunjang kinerja BPBD dalam menanggulangi bencana. (Medi)

Kategori :