Lanjutkan Pembangunan Jalan, Warga di Lokasi Ini Minta Diselesaikan 100 Persen

MEDI/BE Jalan Aru Jajar sepanjang 1 kilometer menuju pusat perkantoran merah putih segera dibangun dan dilebarkan. --

Harianbengkuluekspress.id - Proyek pembangunan jalan aru jajar yang berada di kelurahan pekan sabtu hingga kini belum diselesaikan oleh Dinas PUPR kota. Kondisi ini banyak dikeluhkan masyarakat sekitar yang menunggu pembangunan dapat selesai 100 persen. Mereka meminta pembangunan jalan tersebut diselesaikan.

"Kami minta bisa segera diselesaikan agar masyarakat bisa lebih nyaman berkendara, dulu sempat berdebu sekarang cuma disiram aspal kasar," ujar Ali salah seorang warga setempat.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) kota, Noprisman mengatakan pembangunan jalan ini memang dilakukan secara bertahap menginggat biaya yang dibutuhkan cukup besar. 

"Rencananya kita banguna tahun ini, tetapi masih menyelesaikan penghitungan biaya serta menyesuaikan keuangan APBD," jelas Noprisman. 

BACA JUGA:Erwin Minta OPD Tindaklanjuti Temuan BPK

BACA JUGA:Pemkot Gelar Diklat UMKM, untuk Meningkatkan Hal Ini Pada UMKM

Diketahui, jalan tersebut sudah dikerjakan pada tahap I melalui anggaran APBD 2023 lalu sebesar Rp 16,5 miliar. Jalan Aru Jajar ini akses penghubung dari bandara Fatmawati Soekarno menuju kawasan Kota Merah Putih dan Tol Bengkulu. Hal ini terobosan dari pemerintah kota seiring dengan proyek pengembangan Kota Merah Putih.

Kebutuhan anggaran cukup tinggi, karena pemkot juga harus mengeluarkan biaya ganti rugi untuk beberapa lahan warga yang terdampak. Sebab, jalan yang dulunya sangat kecil, akan dilebarkan oleh pemkot menjadi 2 jalur. Adapun total panjang jalan yang dibangun kurang lebih sepanjang 1 kilometer hingga ke depan kawasan Bandara Fatmawati Bengkulu. 

"Kita berkomitmen mengusulkan anggaran lanjutan dalam APBD perubahan 2024 ini. Kondisi jalan itu sudah diperlebar jadi tinggal memaksimalkan gorong-gorong hingga diaspal," bebernya. 

Pelebaran jalan yang akan dibangun pemkot yakni 16 meter dengan ruas kanan dan kiri jalan masing masing dilebarkan 8 meter.

BACA JUGA:Begal Viral di Curup Ternyata Residivis, Sudah Beraksi di Puluhan TKP

"Insya Allah ketika jalan itu selesai nanti akan memberikan kenyamanan, karena selain dua jalur juga dibuat terang benderang," tukasnya. (Medi Karya Saputra)

 

Tag
Share