Antisipasi Ancaman Bencana Alam dengan Cara Ini

Pihak BPBD BS saat menyampaikan materi pencegahan bencana alam di salah satu SD yang ada di BS beberapa waktu lalu.-RENALD/BE-

harianbengkuluekspress.id  - BPBD Bengkulu Selatan (BS) terus melakukan upaya pencegahan dan penanganan bencana alam kepada lapisan masyarakat. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah adanya korban luka dan korban jiwa pada saat terjadinya bencana alam.

Kepala BPBD BS, Hen Yepi SPi melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD BS, Akisar Diardi SE menuturkan, pihaknya juga akan mengandeng seluruh sekolah yang ada di BS dari tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat. Langka tersebut juga untuk menanamkan kesiapsiagaan bencana sejak dini kepada para pelajar yang ada di BS.

"Kita mengandeng sekolah untuk melakukan sosialisasi kebencanaan terutama penyelamatan dini dari potensi korban bencana alam," ujar Akisar kepada BE, Minggu 19 Mei 2024.

Lebih lanjut Akisar mengatakan, bahwa Tim BPBD akan berinteraksi langsung dengan siswa di sekolah dalam memberikan edukasi seputar penanganan bencana alam. Sebab kesiapsiagaan bagi para pelajar merupakan salah satu cara untuk meminimalisir dampak bencana alam. 

"Kami yakin ketika masyarakat sudah siaga, maka potensi korban jiwa bisa ditekan karena warga mampu menyelamatkan diri dan salah satunya di tingkat pelajar," katanya.

Akisar menyampaikan, kesiapsiagaan sangat penting ditanamkan sejak dini bagi para pelajar. Bahkan Tim BPBD sudah melakukan sosialisasi secara berkelanjutan di sekolah-sekolah dengan menyesuaikan jadwal yang ada.

"Dengan menggandeng pihak sekolah kami berharap para siswa lebih mengerti dan paham tatacara penyelamatan diri. Untuk para siswa, kami yakin ilmu yag disampaikan akan sangat bermanfaat untuk mereka,” sampainya.

BACA JUGA:Biaya Jasa KIR Dibatalkan, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bengkulu Tunjukkan Dasar Hukumnya

BACA JUGA:Optimis Capaian PAD Terpenuhi dari Sektor Ini

Pada kesempatan itu, Akisar juga memaparkan, beberapa gambaran kejadian bencana alam yang kerap terjadi di BS. Adapun bencana alam yang kerap terjadi di BS diantaranya banjir, tanah longsor, kebakaran hutan, kebakaran rumah, gempa dan angin puting beliung.

"Di sini kami ingin kemampuan individu dalam penyelamatan diri dapat betul-betul maksimal. Contoh kecilnya ketika ada gempa, siswa tidak boleh panik atau jatuh pingsan. Oleh karena itu, teknik penyelamatan harus dipahami,”   pungkasnya. (renald)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan