Ratusan Mahasiswa Belajar Olah Kopi, Kunjungi Pengolahan Barmani Coffee yang Raih Predikat Mengangumkan Ini

Ary/BE Mahasiswa dari FEB UNIB saat melihat langsung pengolahan kopi di Bermani Farm Rejang Lebong, Sabtu 25 Mei 2024.--

Harianbengkuluekspress.id - Sebanyak 141 orang mahasiswa dari jurusan manajemen Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Bengkulu belajar dan melihat langsung proses budidaya dan pengolahan Barmani Coffee sebagai salah satu kopi terbaik di Provinsi Bengkulu. Kunjungan ratusan Mahasiswa tersebut dilaksanakan Sabtu 25 Mei 2024 dengan tujuan pertamanya adalah ke Selter Bermani Farm di Desa Purwodadi Kecamatan Bermani Ulu. Kemudian, dilanjukan ke rumah produksi yang ada di Kelurahan Air Putih Baru, Kecamatan Curup.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Dr Rina Suthia Hayu, SE MM menjelaskan, kunjungan mereka  ke Bermani Coffee tersebut bagian dari kegiatan mata kuliah manajemen usaha kecil dan pratikum bisnis. Dengan kegiatan tersebut, memberikan wawasan dan pengetahuan baru kepada para masiswa.

"Dengan kegiatan ini kita ingin memberikan wawasan dan pengetahuan baru kepada para mahasiswa terkait dengan implementasi dari kegiatan pengelolaan industri kecil khususnya kopi di Provinsi Bengkulu salah satunya yang dilaksanakan Bermani Coffee ini," terang Rina.

Diungkapkan Rina, Bermani Coffee dipilih sebagai tujuan dari kegiatan yang mereka laksanakan, karena Bermani Coffee sudah memiliki prestasi di level internasional, yaitu menjuarai festival kopi di Paris Prancis pada 2019.

BACA JUGA:Sinergi Bagi Negeri, Astra Motor Bengkulu Beri Bantuan Makanan Tambahan Bergizi ke Posyandu Ini

BACA JUGA:Lurah Enggan Cairkan Dana Kelurahan, Beberkan Alasannya Takut Bermasalah hingga ke Perkara Hukum

Dalam kesempatan tersebut, Rina menyampaikan, terima kasih kepada Bermani Coffee yang telah memberikan waktu dan kesempatan kepada para mahasiswanya untuk melihat dan belajar langsung terkait dengan pengelolaan kopi yang merupakan salah satu komoditas unggulan di Provinsi Bengkulu.

Sementara itu, Owner Bermani Coffee, Haris Gunawan, juga menyampaikan terima kasih kepada jurusan manajemen Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Bengkulu yang telah hadir dan melihat langsung proses budidaya dan pengolahan Bermani Coffee yang ia lakukan.

"Selama ini memang sudah kita informasikan bahwa Bermani Coffee adalah kopi petik merah dengan pengelohan lahan yang kita lakukan secara organik, dan saat ini bisa dilihat secara langsung," paparnya.

Kegiatan tersebut, menurutnya sangatlah positif karena merupakan bagian dari kegiatan edukasi dan transformasi kepada dunia kampus. Dalam kegiatan tersebut, Haris mengungkapkan pihaknya memberikan pengetahuan terkait dengan dengan pengelolaan kopi yang tepat dan benar. (Ari Apriko)

 

Tag
Share