Masuk Dalam DCT, Elisa Calon DPD RI yang Layak Diperhitungkan, Ini Alasannya
Elisa Ermasar, S.Mn (Putri Meriani) Calon Anggota DPD RI Dapil Bengkulu No Urut 7-Joss Hendri/Bengkulu Ekspress-
HARIANBE - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jumat 03 November 2023 lalu telah mengumumkan Daftar Calon Tetap (DCT) untuk Calon Legislatif yang akan bertarung pada Pemilu 2024.
Untuk Provinsi Bengkulu, KPU mengumumkan 12 nama yang lolos sebagai Calon DPD RI. Dari 12 nama tersebut, 3 diantaranya perempuan. Mereka adalah Elisa Ermasari, Destita Khairilisani, dan Leni Haryati John Latief.
BACA JUGA: Ratu Kalinyamat Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional, Ini Sosoknya
BACA JUGA: Update Harga Emas Kamis 9 November 2023, Antan Stagnan dan UBS Naik Tipis
Dari 3 perempuan tersebut, Elisa yang merupakan salah satu wajah baru Calon DPD RI dianggap layak untuk diperhitungkan dalam Pemilu 2024 mendatang. P
asalnya, Elisa dinilai yang paling sering bertemu dengan konstituennya.
"Saya rasa Bu Elisa bisa terpilih sebagai DPD RI, karna dialah yang sering menyapa dan membaur bersama warga," ujar Ratna warga Kota Bengkulu.
Tidak hanya bertemu, Ratna kerap mendengar apa yang menjadi keluhan dan keinginan warga.
"Tak hanya di Kota Bengkulu, bahkan ke kabupaten kabupaten saya dengar Bu Elisa turun langsung menyerap aspirasi masyarakat, dan itu akan dia suarakan ke pusat," sambung Ratna.
Hal yang sama juga dikatakan Budi, warga Kabupaten Bengkulu Utara itu menilai, bahwa Elisa memiliki visi yang lebih jelas dibanding Calon DPD RI Dapil Bengkulu yang lain.