Sehari 2 Kebakaran Terjadi, Di Sini Lokasinya

Ist/BE Dua musibah kebakaran terjadi di Kota Bengkulu pada hari Selasa 23 Juli 2024. Kebakaran lahan bekas pabrik es batu di Kelurahan Surabaya dan rumah warga di Jalan Sumas Raya Kelurahan Kandang Mas.--

Harianbengkuluekspress.id - Dalam seari musibah kebakaran terjadi 2 kali di Kota Bengkulu. Kebakaran tersebut terjadi hari Selasa 23 Juli 2024. Kebakaran pertama terjadi di lahan bekas Pabrik es Kota Bengkulu, yang ada di Jalan Halmahera, Kelurahan Surabaya, Kecamatan Sungai Serut, Kota Bengkulu, sekitar pukul 17.30 WIB. Kebakaran kedua terjadi di rumah warga Jalan Sumas Raya, Kelurahan Kandang Mas, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu, sekitar pukul 19.30 WIB.

Untuk kebakaran lahan pabrik es disebabkan, karena ada warga membakar sampah disekitaran lokasi. Api dari pembakaran sampah merembet ke lahan pabrik es hingga membakar sisa bangunan. Hal tersebut disampaikan Kadis Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bengkulu, Yuliansyah SE MM.

"Kebakaran lahan di bekas pabrik es batu diduga disebabkan pembakaran sampah. Sampah yang dibakar tersebut dari bahan fiber jadi susah padam dan cepat meluas," jelasnya, Selasa 23 Juli 2024.

Musibah kebakaran kedua terjadi di rumah Asmara Arif di Jalan Sumas Raya, Kelurahan Kandang Mas, Kecamatan Kampung Melayu. Belum diketahui penyebab kebakaran, tetapi api pertama kali membakar kandang ayam dibelakang rumah.

BACA JUGA:188 Bintara Ikuti Pembekalan, Ini Pesan Wakapolda Bengkulu

BACA JUGA:Hingga Semester Pertama 2024, 12.920 KPM Bansos di BU Dihentikan, Ini Penyebabnya

Api yang cepat membesar kemudian merembet ke bagian dapur rumah korban. Melihat api yang sudah membesar, pemilik rumah dibantu tetangganya berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Tidak lama kemudian petugas pemadam kebakaran yang sudah dihubungi datang.  Dalam waktu 30 menit api berhasil dipadamkan seluruhnya dan dinyatakan aman.

"Kebakaran kedua terjadi di Jalan Sumas Raya, penyebabnya belum diketahui. Dua armada kami turunkan untuk memadamkan api," pungkasnya. (Rizki Surya Tama)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan