Kegiatan TMMD ke-121 Terus Dikebut, Ini Kegiatannya

Satgas TMMD ke-121 Kodim 0409/Rejang Lebong saat melaksanakan pembangunan fisik yang merupakan bagian dari program TMMD ke-121-IST/BE -

harianbengkuluekspress.id - Satgas TMMD ke-121 Kodim 0409/Rejang Lebong terus mengebut seluruh sarana fisik dan non fisik, baik pembukaan jalan baru maupun kegiatan lainnya .

Sejak resmi dibuka pada Rabu 24 Juli 2024 lalu, progres sasaran kegiatan TMMD ke-121 Kodim 0409/Rejang Lebong terus menunjukkan perkembangan yang signifikan. Dimana hingga Rabu 31 Juli 2024 progres pembukaan dan pengerasan jalan sepanjang 3,2 Km dengan lebar 8 meter sudah mencapai 31 persen.

"Hingga hari ini (Kemarin,red) progres pembukaan jalan baru yang menghubungkan Desa Belumai 1 dan Desa Belumai 2 sudah mencapai 31 persen," sampai Dansatgas TMMD ke-121 sekaligus Dandim 0409/Rejang Lebong, Letkol Arh M Erfan Yuli Saputra dikonfirmasi BE, Rabu  31 Juli 2024.

Dijelaskan Dandim, progres pembukaan jalan dan sejumlah kegiatan lainnya tersebut bisa berjalan dengan cepat berkat adanya semangat gotong royong antara Satgas TMMD ke-121 Kodim 0409/Rejang Lebong bersama masyarakat sekitar.

"Dengan semangat gotong royong yang dimiliki baik Satgas maupun masyarakat setempat, kita optimis seluruh target dari kegiatan TMMD ini akan selesai cepat waktu," tambah Dandim.

Menurut Dandim, bila sasaran-sasaran dari TMMD tersebut cepat selesai maka bisa langsung dimanfaatkan oleh masyarakat.

"Kita optimis seluruh target TMMD akan selesai tepat waktu sehingga bisa langsung dinikmati oleh masyarakat," kata Dandim.

BACA JUGA:30 Patok Tabat Kelurahan Dipasang, Ini Tujuannya

BACA JUGA:Kajati Riau Resmikan Bilik Damai LAMR, Ini Manfaatnya

Sementara itu, Pasiter Kodim 0409/Rejang Lebong, Kapten Coba Arif Purwoko mengungkapkan, bawah seluruh kegiatan fisik dari program TMMD ke-121 masih berjalan dengan baik dan lancar.

"Setelah sepekan TMMD ini dilaksanakan, untuk kegiatan utama yang pembukaan jalan sudah 31 persen, kemudian langsung diiringi pembuatan plat deker nomor 2 yang sudah 10 persen.

"Untuk RTLH progresnya hingga hari ini sudah 20 persen," ungkap Kapten Arif.

Kemudian untuk kegiatan fisik lainnya berupa pembangunan sumur bor sudah 22 persen. Selanjutnya rehab rumah ibadah yaitu Musala Baitur Rahman sudah 40 persen.

"Kita berharap semakin berjalannya waktu kebersamaan dan semangat gotong royong antar personil satgas maupun dengan masyarakat setempat meningkat dan tumbuh," harap Kapten Arif.(ari)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan