Kodim Gelar Apel Pasukan, Siap Amankan Pilkada
RENALD/BE Tamu undangan Gelar Apel Pasukan Kodim 0408 BSK didampingi Kasdim Mayor Infanteri Surung Tambun mengecek kesiapan personel dan peralatan yang digunakan di Makodim 0408, Rabu 31 Juli 2024.--
BACA JUGA:Telkomsel Hadirkan GraPARI Nusantara, Layani Pelanggan di Ibu Kota Baru
Bahkan dalam menjalankan tugas para personel diberikan arahan dan instruksi khusus untuk bertindak secara profesional dan netralitas TNI dalam menjaga keamanan. Personel Kodim 0408 juga hrus siap mengatasi potensi gesekan yang mungkin bisa terjadi di setiap tahapan Pilkada.
"Dengan semangat kewilayahan dan semangat gotong royong, masyarakat diharapkan dapat bersama-sama menjaga situasi yang kondusif hingga proses Pilkada serentak berakhir," ungkapnya.
Kasdim menerangkan keberhasilan Pilkada serentak ini tidak hanya akan mengukuhkan demokrasi lokal. Tetapi juga menunjukkan kedewasaan politik serta kedekatan antara pemerintah dengan rakyat.
"Tentunya kita semua berharap kerjasama yang solid antara aparat keamanan dan masyarakat untuk menjadi pondasi kuat dalam menjaga suksesnya Pilkada serentak tahun 2024 di wilayah Provinsi Bengkulu dan Bengkulu Selatan," pungkasnya.
BACA JUGA:Kurir Sabu Diamankan, Segini Barang Bukti Sabu-sabu yang Ikut Diamankan
Dalam gelar apel pasukan yang diikuti 170 orang personel Kodim 0408 BSK. Kesiapan armada berupa kendaraan dinas dan peralatan yang digunakan seperti pelindung diri, serta kebutuhan personel dalam menjalankan tugas juga dilakukan pengecekan kesiapan. (Renald)