Queen Photo, Jasa Foto dan Percetakan Kualitas Terjamin, Ini Tempatnya

Queen Photo: Menjaga Eksistensi dan Kualitas di Tengah Persaingan Global-Foza,Mg1/Bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id– Queen Photo, sebuah studio fotografi yang telah berdiri selama 20 tahun, tetap menjadi pilihan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan jasa foto dan percetakan. 

Egen (26), salah satu karyawan yang berprofesi sebagai fotografer, videografer, dan editor di Queen Photo, menjelaskan bahwa mereka menawarkan berbagai layanan, termasuk jasa foto indoor dan outdoor, serta cuci foto.

Lokasi queen photo terletak di jl L. Soeprapto, No. 28, Padang Jati, Kebun Dahri, Kec. Ratu Samban, tepatya didekat simpang 5 Kota Bengkulu. Tempat jasa ini beroperasi setiap hari dari pukul 07.30 hingga 21.00 WIB dengan sistem kerja shift untuk karyawan.

BACA JUGA:Tetapkan Bapaslon Reskan-Faizal TMS, KPU BS Bakal Dilaporkan ke Bawaslu, Ini Pertimbangan Tim Kuasa Hukum

BACA JUGA:Salah Satunya Indonesia, Berikut 20 Negara Paling Rajin Bangun Pagi Didunia

Tarif cuci foto di Queen Photo sangat terjangkau, seperti pas foto ukuran 1R hingga 2R yang dibanderol Rp 1.000, dan untuk ukuran 3R hingga 5R berkisar antara Rp 2.000 hingga Rp 4.000.

 "Untuk jasa foto pas foto, satu pose dikenakan biaya Rp 30.000. Hasilnya, misalnya untuk ukuran 3x4 dapat 4 lembar, dan 4x6 dapat 2 lembar," ujar Egen kepada BE, Kamis, 12 September 2024.

Selain pas foto, Queen Photo juga menawarkan jasa foto close-up dengan tarif Rp 35.000 per foto. Paket foto mulai dari Rp 300.000 hingga Rp 800.000, tergantung pada ukuran cetakan yang diinginkan oleh pelanggan. 

Bahkan, jika pelanggan hanya ingin menggunakan jasa foto tanpa cetak, mereka tetap dikenakan biaya Rp 35.000 per foto dengan hasil akhir berupa cetakan 10R dan file digital yang dikirim melalui Bluetooth untuk android dan WhatsApp, untuk iphone, atau dalam bentuk CD.

BACA JUGA:Pilkada BS 2024, Bapaslon Reskan-Faizal Dinyatakan TMS, Ini Alasan KPU

BACA JUGA:Pilkada BS 2024, Hasil Penelitian Administrasi, Bapaslon Reskan-Faizal Dinyatakan TMS

Egen juga menjelaskan, pelanggan bisa datang langsung ke studio atau melakukan booking terlebih dahulu, terutama untuk acara-acara besar seperti pernikahan. 

"Biasanya, orang yang wisuda datang langsung, sedangkan untuk acara pengantin biasanya booking dulu," bebernya.

Selain itu, dalam menghadapi persaingan global, Queen Photo tetap optimis. Egen menegaskan bahwa hasil cetak foto di tempat mereka memiliki perbedaan signifikan dibandingkan hasil fotokopi, terutama dari segi kualitas kertas, tinta, dan mesin cetak yang digunakan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan