Oktober, Bulan Penuh Makna, Deretan Hari Besar Nasional yang Harus Diketahui

Oktober, Bulan Penuh Makna, Deretan Hari Besar Nasional yang Harus Diketahui-Anggun, Mg3/Bengkuluekspress-

Hari TNI dirayakan sebagai peringatan lahirnya Tentara Nasional Indonesia yang bermula dari pembentukan Badan Keamanan Rakyat (BKR). 

Pada 5 Oktober 1945, nama tersebut kemudian diubah menjadi Tentara Keamanan Rakyat (TKR), sebelum akhirnya resmi dinamai Tentara Nasional Indonesia (TNI) pada 3 Juni 1947.

BACA JUGA: Gelar Bazzar UMKM dan Senam Germas, Peringati Hari Besar Ini

BACA JUGA:Kodim Gelar Beragam Acara untuk Peringati HUT TNI ke 79

4) 12 Oktober: Hari Museum Nasional

Hari Museum Nasional diperingati setiap tahun untuk memperingati Musyawarah Museum Se-Indonesia pertama yang diadakan di Yogyakarta pada tahun 1962. 

Musyawarah ini menghasilkan sejumlah kesepakatan penting yang menjadi landasan bagi kemajuan museum-museum di Indonesia.

5) 16 Oktober: Hari Parlemen Indonesia

Hari Parlemen Indonesia dirayakan setiap tanggal 16 Oktober untuk menandai lahirnya parlemen di Indonesia. 

Hal ini merujuk pada Maklumat Wakil Presiden Nomor X tahun 1945, yang mengubah Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) menjadi badan legislatif yang setara dengan presiden dalam menyusun undang-undang dan menetapkan garis besar haluan negara.

6) 22 Oktober: Hari Santri Nasional

Hari Santri Nasional diperingati untuk mengingatkan kita pada peran santri dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia. 

Hari ini ditetapkan melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2015, sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi santri dalam mempertahankan kedaulatan bangsa.

7) 24 Oktober: Hari Dokter Indonesia  

Peringatan Hari Dokter Indonesia merujuk pada berdirinya Ikatan Dokter Indonesia (IDI) pada 24 Oktober 1950.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan