Modal Rp 15 ribu Bisa Makan Steak ? Disini Tempatnya

ML Steak House-Chairani/Bengkulu Ekspress-

HARIANBE – ML Steak House menyediakan steak and grill dengan rasa bintang lima tetapi harga pelajar yang viral di Kota Bengkulu sejak September. 

Ml Steak House saat ini menjadi tempat makan yang viral di Kota Bengkulu. Bagaimana tidak viral ? Makanan sekelas restoran bintang lima bisa didapatkan dengan modal Rp 15 ribu saja.

BACA JUGA: Jajanan Viral Dilapisi Coklat Premium, Harga Bersahabat Rasa Bikin Nagih, Ini Tempatnya

BACA JUGA: Seblak Prasmanan Mulai Harga Rp. 500 Hadir di Bengkulu, Ayo ke Sini

Tidak hanya harganya yang terjangkau, rasa steak and grill di ML Steak House sangat nikmat yang dipadukan dengan berbagai pilihan saus mulai dari saus barbeque, saus blackpaper dan saus mushroom.

Pilihan menu steak di ML Steak House bervariasi seperti chicken steak yang dibanderol dengan harga Rp. 15 ribu, crispy chicken steak Rp. 17r ribu, sirloin steak Rp. 30 ribu,  wagyu steak Rp. 38k

Dan, ada pilihan untuk tambahan nasi serta kentang dengan harga Rp. 5 ribu dan Rp. 2 ribu saja. 

Selain steak di ML Steak House juga menyediakan grill paketan seperti grill untuk paket dua orang dengan harga Rp. 50 ribu, paket empat orang Rp. 100 ribu,

Lalu, paket enam orang Rp. 150 ribu dengan isian wagyu, ayam, chikuwa, fishball, beef slice, crabstick dan nasi. 

Agar tenggorokan tidak seret setelah menikmati steak and grill, Ml Steak House juga menyediakan yang segar-segar seperti minuman moctail mint, moctail strawberry, moctail kiwi dengan harga Rp. 12 ribu,

Kemudian ada chocolate float, greentea float, taro float, cookies n cream dengan harga Rp. 15 ribu dan thaitea Rp. 10 ribu dan sweet ice tea serta air mineral dengan harga Rp. 5 ribu saja. 

Makanan yang enak dan mewah serta harga yang terjangkau dengan tema tempat yang classic membuat Ml Steak House ramai di kunjungi oleh masyarakat kota Bengkulu setiap hari

“Ml Steak House memilih tema classic agar pengunjung bisa tenang dan nyaman dengan suasana disini,” tutur Alpi Rizki Fitriansyah (22) Head Chef Ml Steak House kepada BE pada Selasa (10/10).

BACA JUGA: Nongkrong Asik di Kedai Antik Tempoe Doeloe Kota Bengkulu, Ini Menunya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan