Rancang Aplikasi Data Kemiskinan di Benteng, Ini Tujuannya

Asisten I Setda Pemkab Benteng, Nurul Iwan Setiawan MSi--

BENTENG, BE - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) saat ini sedang merancang aplikasi sistem informasi data kemiskinan.

Melalui aplikasi, seluruh warga Kabupaten Benteng kategori miskin bisa terekspose dan bisa diakses oleh semua pihak.

Asisten I Setda Pemkab Benteng, Nurul Iwan Setiawan SSos MSi mengatakan, pihaknya akan mendata penduduk miskin dari segala aspek. Dimulai dari data tempat tinggal sampai data pribadi akan masuk ke aplikasi.

Insya Allah, akhir tahun aplikasi ini kita launcing. Datanya akan dilengkapi dan disempurnakan lagi tahun 2024," kata Iwan.

Yang jelas, sambung Iwan, data yang diapload tentu saja berkaitan dengan apa yang sudah terekam dalam basis data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS).

"Pemkab Benteng akan punya data data daerah yang akan menjadi basis dalam menyusun program yang berkenaan dalam penanggulangan kemiskinan," imbuhnya.

Adapun program yang dimaksud, meliputi, pemberian bantuan Sembako, bantuan bedah rumah, penanganan stunting ataupun dalam bentuk lain.

Sehingga, penanganan terhadap warga miskin juga akan termonitor dan diakses secara online.

"Angka kemiskinan di Kabupaten Benteng saat ini berada di angka 9 persen," pungkasnya.(135)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan