Pesta Rakyat HUT Kepahiang Penuh Semangat, Bupati Pamit Dihadapan Ribuan Warga

MEMBLUkDAK : Ribuan warga padati Pesta Rakyat Kabupaten Kepahiang -Doni Parianata/Bengkuluekspress-

Harianbengkuekspress.id - Dengan penuh semangat Bupati Kepahiang Dr Ir H Hidayatullah Sjahid MM IPU, sampaikan salam pamit dihadapan ribuan warga Kabupaten Kepahiang.

Bupati menyampaikan salam pamit langsung diatas panggung besar Pesta Rakyat HUT Ke-21 Kabupaten Kepahiang Kamis malam 23 Januari 2025.

Hidayatullah mengatakan berterima kasih kepada seluruh stakeholder dan Masyarakat yang hadir atas dukungan dan kerjasamanya selama menjabat Bupati dua periode. 

"Terimakasih semuanya, hampir 12 tahun saya menjabat Bupati. Dukungan semua pihak dan masyarakat Kabupaten Kepahiang sehingga pembangunan dapat terus berjalan," ungkap Hidayatullah Sjahid. 

BACA JUGA: Tak Lolos PPDB Negeri, Bisa Diterima di Swasta dan Disubsidi Pemda

BACA JUGA: 'Dorong' UMKM Masuki Pasar Ekspor, Ini Program Disperindag Kota Bengkulu

Usai mengucapkan salam pamit Bupati langsung melakukan pemotongan tumpeng, HUT Ke-21 Kabupaten Kepahiang.

Iringi langsung lagu selamat ulang tahun dari Jambrut, nampak masyarakat ikut berjoget gembira mengikuti jalannya rangkaian HUT. 

Pesta rakyat merupakan rangkaian acara peringatan HUT ke-21 Kabupaten Kepahiang tahun 2025. Sebelumnya sudah banyak kegiatan yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang diantaranya upacara 7 Januari 2025 dilanjutkan Paripurna Istimewa. Kemudian ada grasstrack Escobar. 

"Masih ada dua kegiatan lagi kedepan yakni Off-road di tanggal 25-26 Januari kemudian terakhir ada lomba mancing mania di tanggal 5 Februari mendatang," ungkap Musi Dayan SSI Ketua Umum Panitia HUT Ke-21 Kabupaten Kepahiang. 

BACA JUGA:Padi Biofortifikasi Solusi Atasi Stunting, Begini Penjelasan Kepala Dinas TPHP Provinsi Bengkulu

BACA JUGA:Jaga Data dan Privasi UMKM, Ini Imbauan Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Bengkulu

Pesta Rakyat HUT Ke-21 Kabupaten Kepahiang menghadirkan band papan atas yakni Armanda Band. Band ternama yang digawangi Rizal asal Palembang ini menghibur ribuan warga yang hadir dengan tembang-tembat hitznya.

Diantaranya Buka Hatimu, Pergi Pagi Pulang Pagi dan banyak lagu-lagu hitz lainnya. (Doni)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan